Mesra hingga Ujung Usia, Pria Lansia Meninggal Saat Antar Istri ke Pasar di Pati

Suparwi menunjukkan kemesraan hingga ujung usia. Dia meninggal mendadak ketika mengantar istrinya ke Pasar Puri Baru, Pati

oleh Liputan6.com diperbarui 02 Feb 2022, 13:00 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2022, 13:00 WIB
Ilustrasi berpegangan tangan
(unsplash.com/@ialexavalos)

Liputan6.com, Pati - Pengunjung Pasar Puri Baru, Pati, Jawa Tengah geger oleh peristiwa meninggalnya seorang pria setengah baya di kompleks pasar, Senin (31/2/2022). Pria bernama Suparwi itu meninggal mendadak ketika mengantar istrinya ke pasar tersebut.

Diduga kuat Suparwi meninggal mendadak akibat serangan jantung.

Pria tersebut ditemukan sekitar pukul 06.30 Wib oleh pengunjung pasar, yang kemudian melaporkan kepada kepala pasar setempat.

Menurut Kepala Pasar Puri Baru Kartono, sesaat menerima informasi dari warga, dia langsung menunju ke areal parkir tempat korban ditemukan warga meninggal dunia.

“Pria yang meninggal dunia itu bernama Suparwi berusia 70 tahun warga Dukuh Jenggolo Desa Margorejo Kecamatan Margorejo,” katanya, dikutip dari keterangan tertulis, Selasa (1/2/2022).

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak Video Pilihan Ini:


Antar Istri

Ilustrasi berpegangan tangan. (Creative Commons/Pixabay)
Ilustrasi berpegangan tangan. (Creative Commons/Pixabay)

Kapolres Pati AKBP Christian Tobing melalui Kasi Humas Iptu Sukarno mengatakan, awalnya Suparwi yang meninggal dunia di area parkiran itu, datang ke Pasar Puri Baru untuk mengantar Susiwi, istrinya.

Saat Susiwi berbelanja di dalam pasar, dia sempat diberitahu kalau Suparwi terjatuh.

“Kemudian Susiwi bergegas kembali ke areal parkiran dan mendapati suaminya sudah dalam keadaan terlentang dalam keadaan sudah meninggal dunia,” kata Christian.

Susiwi, istri korban yang mengalami serangan jantung, kemudian meminta bantuan kepada Kepala Pasar Puri Baru Kartono yang ditindaklanjuti dengan melapor ke Polsek Pati Kota.

Kapolsek Pati Kota Iptu Heru Triasmoro Orbayanto, langsung meminta tim medis yang dipimpin Kepala Puskesmas 1 Pati dr Aprina untuk melakukan pemeriksaan luar. Dan disimpulkan Suparwi, meninggal dunia diduga akibat serangan jantung.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya