Liputan6.com, Jakarta Kota-kota besar dunia seringkali diidentikkan dengan keindahan dan kemegahan. Padahal, mereka juga memiliki sisi lain yang mengenaskan dibalik keindahannya itu.
Sisi lain menyedihkan ini bisa Anda saksikan melalui pameran foto karya Bertrand Meunier asal Prancis di Galeri Salihara Jakarta mulai kemarin hingga 10 Juni mendatang.
Dalam pameran yang merupakan bagian dari festival Seni Budaya Prancis 2014 (Printemps Francais) dan didukung oleh Institut Français Indonesia ini, Bertrand Meunier memamerkan foto-fotonya tentang kota-kota besar di Asia: Hong Kong, Bangkok, Tokyo, Shanghai, Jakarta. Di kota-kota ini ia menginvestigasi kaitan yang rumit antara manusia, tempat tinggal dan lingkungannya.
Foto-foto Bertrand mengawetkan wajah kota yang rusak, dampak buruk industrialisasi, juga manusia yang terdesak dan tetap bertahan. Dengan foto hitam-putih ia menunjukkan bukan hanya kontras yang kuat pada tiap obyek fotonya, tapi kontras nasib manusia di dalamnya.
Bertrand Meunier adalah anggota Tendance Floue, sebuah kelompok fotografer garda depan di Prancis. Foto-fotonya tentang kegetiran hidup masyarakat kawasan industri di Cina setelah kekuasaan Mao Zedong dan kehidupan kumuh di Karachi memenangi Niépce Award 2007. Sementara buku fotografinya Le sang de la Chine, quand le silence tue (The Blood of China: When Silence Kills), yang ia kerjakan bersama wartawan Pierre Haski, memenangi International Media Prize dan Jossep Kessel Prize pada 2005.
Jika Anda ingin menengok pameran ini, silakan kunjungi Galeri Salihara yang berlokasi di Jl. Salihara, Jakarta. Pameran ini akan berlangsung hingga 10 Juni 2014. Pameran ini hanya buka pada hari Senin-Sabtu mulai pukul 11:00-20:00 WIB, dan Minggu mulai pukul 11.00-15.00 WIB. Sementara pada hari libur nasional, galeri ini akan tutup.
Melihat Sisi Lain Kota Besar Dunia di Galeri Salihara Jakarta
Kota-kota besar dunia seringkali diidentikkan dengan keindahan dan kemegahan. Padahal, mereka juga memiliki sisi lain yang mengenaskan.
Diperbarui 27 Mei 2014, 15:00 WIBDiterbitkan 27 Mei 2014, 15:00 WIB
Kota-kota besar dunia seringkali diidentikkan dengan keindahan dan kemegahan. Padahal, mereka juga memiliki sisi lain yang mengenaskan.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dorong Pertumbuhan Industri Manufaktur, BRI Gandeng HKI Guna Optimalisasi Kawasan industri
VIDEO: Menhub Sebut Travel Gelap Adalah Inovasi Tapi…
Lebaran Idul Fitri 2025: Ini Tanggal dan Libur Panjang yang Dinanti
NJZ Bagikan Teaser Single Baru 'Pit Stop', Akan Dirilis Jelang Tampil di Complex Con Hongkong 2025
Viral Susi Pudjiastuti Semprot Hasan Nasbi Soal Teror Kepala Babi: Dia Harus Setop Mewakili Pemerintah!
Trik Panco agar Menang dengan Mudah, Kuasai Teknik dan Strateginya
Jalur Putar Balik Wilayah Polres Cirebon Kota Ditutup
Umaroh v2.0: Inovasi Digital Bisnis Umrah Tanpa Modal Besar
IU Bagikan Foto Behind the Scenes 'WHEN LIFE GIVES YOU TANGERINES' Part 2
Pakai Busana Syar'i Dan Tampil Tanpa Makeup, Ini 4 Potret Shenina Cinnamon Jalani Umrah Perdana Bersama Suami
7 Respons Mulai Dewan Pers, Menteri, Kapolri hingga Kepala PCO Hasan Nasbi Usai Tempo Dikirim Kepala Babi
Fokus Pagi : Angin Puting Beliung di Jakarta Terjang Permukiman