Kantin Sekolah ini Pekerjakan Semifinalis MasterChef UK

Para murid Loreto High School kini bisa menikmati makanan kantin buatan semifinalis MasterChef UK.

oleh Bio In God Bless diperbarui 08 Okt 2014, 10:35 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2014, 10:35 WIB
Semifinalist Masterchef UK 2013 for Loreto High School Canteen 1014 3
Foto: Dailymail.co.uk

Liputan6.com, Loreto Jika makanan di kantin sekolah anak Anda tak dinikmatinya, usulkan pada anak Anda untuk komplain pada pihak sekolah. Mungkin hasilnya akan seperti apa yang kini dinikmati oleh murid-murid. Loreto High School di Inggris.

Setelah para murid komplain dengan makanan kantin yang membosankan, Loreto High School melakukan audisi untuk memilih chef yang akan bekerja di kantin sekolah itu. Pemenang kontes tersebut adalah Semifinalis acara kompetisi masak MasterChef UK 2013, Adam Leavy dan Sukhdev Singh.

Dengan keberadaan 2 chef ternama yang sebelumnya bekerja di restoran Abode, Manchester, para murid Loreto High School bisa menikmati makanan yang lezat. Saat di kantin, para murid bisa menikmati Smoked Mackarel with Beetroot and Kale Salad, Thai-style Fishcakes with Pak Choi, dan dessert berupa Rosemary Chocolate Truffle, atau Chocolate Mousse with Caramelised Biscuit and Cream.

Sepaket menu berisi maincourse dan dessert diberi harga 2,35 poundsterling (sekitar Rp 46 ribu). Kedua chef di kantin sekolah itu kini memasak sebanyak 500 porsi per harinya. Keputusan Leavy dan Singh untuk meninggalkan pekerjaan mereka di restoran dan pindah ke kantin sekolah adalah untuk memiliki waktu luang yang lebih banyak.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya