Rumah Mode Gucci Punya Creative Director Baru

Alessandro Michele adalah nama dari Creative Director baru rumah mode Gucci.

oleh Bio In God Bless diperbarui 24 Jan 2015, 15:35 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2015, 15:35 WIB
Alessandro Michele - Creative Director Gucci 0115
Foto: Businessoffashion.com

Liputan6.com - Rumah mode asal Italia Gucci kini memiliki Creative Director baru. Frida Gianinini yang sebelumnya menempati posisi tersebut mundur lebih awal dari waktu yang dijadwalkan. Saat ini jabatan kreatif tertinggi di label yang didirikan tahun 1921 itu diserahkan kepada Alessandro Michele.

Siapa Alessandro Michele? Ia sebelumnya merupakan kepala desainer aksesori di label yang didirikan oleh Guccio Gucci itu. “Melalui proses seleksi yang seksama, Alessandro Michele dipilih untuk menempati posisi Creative Director Gucci berdasarkan visi kontemporer yang dimilikinya untuk label ini,” ucap Marco Bizzari, CEO Gucci.

Sebelum bekerja di Gucci, Michele sudah bekerja dengan Giannini saat berada di label Fendi. Lulusan Accademia di Costume e di Moda, Roma, tersebut pindah ke Gucci pada tahun 2002 dan dipromosikan sebagai associate Giannini pada tahun 2011.



Penempatan Michele untuk posisi penting di label itu dibuat untuk meningkatkan kembali pendapatan Gucci. Pada kuartal ke-3 di 2014, pendapatan Gucci menurun sebanyak 1,6 persen. Seperti dilansir dari BusinessofFashion.com pada Sabtu (24/1/2015), koleksi pertama Michele sebagai Creative Director Gucci, yakni koleksi Fall-Winter 2015, akan ditampilkan pada 25 Februari 2015 di Milan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya