3 Tren Sepatu Edgy yang Wajib Anda Miliki

Jika Anda berencana membeli sepatu kekinian pada awal tahun ini, maka tiga tren sepatu terbaru ini, dapat menginspirasi Anda.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 22 Jan 2016, 09:45 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2016, 09:45 WIB
3 tren sepatu
Tren sepatu edgy yang menjadi inspirasi Anda.

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda berencana membeli sepatu kekinian pada awal tahun ini, maka tiga tren sepatu terbaru ini mungkin bisa menjadi inspirasi Anda. Romance Reborn, Inca Warrior, dan Santorini Breeze, adalah tiga koleksi yang diusung On Pedder, Plaza Indonesia pada musim semi dan panas kali ini.

Dari rilis yang diterima Liputan6.com, Kamis (21/1/2016), untuk koleksi Romance Reborn, seperti namanya, sepatu-sepatu ini sangat cocok digunakan untuk kencan yang romantis. Sepatu wanita yang genit dengan detail feminin yang anggun terdiri dari pilihan brand seperti Rene Caovilla, Gianvito Rossi, dan Sophia Webster. Cocok untuk dikenakan saat berkencan dengan si Dia di hari valentine.

Tren sepatu edgy yang menjadi inspirasi Anda.

Untuk Anda yang ekspresif, inspirasi dari hutan hujan Amazon dan alam Amerika Selatan sepertinya menarik untuk diintip. Koleksi Inka Warrior tampil lebih liar, tetapi tidak meninggalkan sisi elegan. Dengan pilihan merek seperti MSGM, No.21, Aquazzura, dan Shourouk, koleksi ini cocok untuk menghidupkan dan menceriakan hari- hari Anda.

Tren sepatu edgy yang menjadi inspirasi Anda.

Sementara itu koleksi Santorini Breeze merupakan pilihan yang cocok bagi Anda yang ingin bergaya santai tetapi tetap feminin. Pilihan brand seperti Chloe, Joshua Sanders, Stella McCartney, dan Eugenia Kim pun bisa menjadi andalan untuk bergaya.

Tren sepatu edgy yang menjadi inspirasi Anda.

Material bahan yang digunakan para desainer untuk sepatu-sepatu tersebut pun cukup beragam dari mulai kulit, bulu, suede, dan woven. On Pedder semakin lengkap dengan sejumlah merek baru, seperti Jullien David, Acne, Isabel Marant, Ports 1961, Play No More, dan masih banyak lagi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya