Cara Santap Shabu-Shabu Biar Makin Nikmat

Sebelum menyantap shabu-shabu, simak dulu cara makan masakan Jepang populer tersebut di sini

oleh Novi Nadya diperbarui 16 Mar 2017, 12:46 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2017, 12:46 WIB
Masakan Jepang shabu-shabu
Sebelum menyantap shabu-shabu, simak dulu cara makan masakan Jepang populer tersebut di sini (Foto: Dok. Lakupon)

Liputan6.com, Jakarta Shabu-shabu menjadi salah satu masakan Jepang yang populer. Selain lezat, menyantap shabu-shabu menjadi menjadi pengalaman menyenangkan karena kita seperti memasak makanan sendiri.

Nah, agar hasil shabu-shabu semakin mantap ada beberapa tips yang perlu diperhatikan. Bahan makanan seperti sayuran, jamur, dan tahu sangat cepat matang. Sebaiknya kita tidak perlu merebusnya terlalu lama yang bisa membuatnya tidak segar lagi.

Begitu juga dengan daging sapi yang memiliki lemak jenuh tinggi yang tidak perlu dipanaskan dalam waktu lama. Irisan daging sapi tipis selalu menjadi yang ditunggu untuk hidangan shabu-shabu.

Shabu-shabu juga memiliki dua jenis saus yaitu wijen dan ponzu. Saus wijen dibuat dengan bahan dasar krim wijen sedangkan ponzu dari kecap asin khas Jepang. Kita bisa mencelupkan ke saus setelah dari kuah kaldu.

Jika biasanya masakan Jepang ini bisa ditemukan di beberapa restoran Jepang, kita juga bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan yang mudah. Cukup siapkan panci dengan kuah kaldu yang juga diberi kombu (ganggang laut).

Lalu masukkan sayuran segar dan tahu. Setelah sup mendidih, ambil irisan daging sapi dan celup sekitar 2 menit atau hingga berubah warna. Pastikan kuah selalu dalam keadaan hangat agar lebih nikmat.

Jika malas memasak dan ingin menyantap shabu-shabu di restoran Jepang, silakan mampir ke Caza Suki di Oria Hotel. Kita bisa merasakan rasa asli shabu-shabu dengan daging dan sayuran tersegar. Ada harga spesial hemat hingga 39% jika kita menggunakan voucher Lakupon. Akses di sini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya