Pangeran William Kalahkan Pangeran Harry dalam Pertandingan Polo

Pangeran William berhadapan dengan Pangeran Harry dalam pertandingan polo untuk amal.

oleh Komarudin diperbarui 11 Jul 2019, 20:04 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2019, 20:04 WIB
Pangeran William dan Pangeran Harry
Pangeran William dan Pangeran Harry dalam pertandingan polo untuk amal (Dok.Instagram/@kensingtonroyal/https://www.instagram.com/p/Bzvrk5TF_0A/?igshid=7yrrlmztnkmt/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Pangeran William dan Harry mencuri perhatian publik. Mereka ikut ambil bagian dalam acara amal King Power Charity Polo Day untuk menghormati Khun Vichai Srivaddhanaprabha, pemilik klub sepakbola Leicester City yang meninggal dunia dalam kecelakaan helikopter pada Oktober 2018.

Sebelumnya, Kate Middleton dan Pangeran William memberikan penghormatan kepada pengusaha yang sangat disukai ketika mereka mengunjungi Leicester pada November tahun lalu.

Dilansir dari harperbazaar, Kamis (11/7/2019), Pangeran William dan Pangeran Harry mendapatkan dukungan dari kedua keluarga mereka. Meghan Markle tampil mengejutkan dengan menggendong Archie.

Meghan tampak sangat cantik di pertandingan polo dengan mengenakan pakaian Lisa Marie Fernandez. Ia menyaksikan pertandingan polo itu sambil menggendong putranya, dan terlihat sangat manis.

Dalam pertandingan polo yang diikuti Pangeran William dan Pangeran Harry tersebut berhasil mengumpulkan dana 1 juta poundsterling atau Rp17,6 miliar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Senyum Bersama

Pangeran William dan Pangeran Harry
Pangeran William mengalahkan Pangeran Harry dalam pertandingan polo untuk amal (Dok.Instagram/@https://www.instagram.com/p/Bzvrk5TF_0A/?igshid=7yrrlmztnkmt/Komarudin)

Sementara itu, akun @kensingtonroyal mengunggah foto pertandingan polo antara Pangeran William dan Pangeran Harry. Kedua pangeran itu terlihat gagah di atas kuda masing-masing.

Pangeran William tampak mengenakan kaus biru putih dipadu celana panjang putih. Lain halnya Pangeran Harry yang mengenakan kaus merah putih dan celana warna putih. Kakak beradik itu kompak mengenakan topi dan kacamata hitam.

Dalam pertandingan itu, Pangeran William berhasil mengalahkan Pangeran Harry. Warganet ramai mengucapkan selama kepada tim Pangeran William.

"Selamat Pangeran William 👏👏👏," komentar akun @nupur_999.

"Saudara akan selalu menjadi saudara. Senang melihat mereka tersenyum bersama," tulis akun @krystle.ulsai.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya