Simak Rahasia Dapat Tiket Pesawat Murah

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk dapat tiket pesawat murah adalah dengan membeli tiketnya secara online.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Mar 2020, 00:17 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2020, 00:17 WIB
Banner Infografis Harga Tiket Pesawat Bakal Turun?
Banner Infografis Harga Tiket Pesawat Bakal Turun? (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Bagi para perantau, pulang kampung menjadi salah satu hal yang paling ditunggu-tunggu. Persiapan ini dan itu harus disiapkan bahkan beberapa bulan sebelumnya.

Misalnya oleh-oleh, barang-barang yang dibawa dan tinggal serta tiket pesawat bagi yang menggunakan transportasi udara. Nah, yang terakhir ini kerap kali harus disiapkan jauh-jauh hari terkait biaya yang akan dikeluarkan, belum lagi harus berebutan tiket jika membelinya di musim liburan.

Banyak yang mengurungkan niatnya untuk bertemu sanak saudara karena masalah tiket pesawat baik karena biaya yang terlalu mahal atau kehabisan tiket. Oleh sebab itu, jika Anda berniat menggunakan transportasi udara untuk pulang kampung maka siapkan segala sesuatunya dengan baik dan jauh-jauh hari.

Dulu, calon penumpang bisa mendapatkan harga tiket pesawat yang murah dengan adanya promo yang ditawarkan setiap maskapai. Namun Menteri Perhubungan menetapkan harga minimal tiket pesawat untuk berbagai tujuan. Akhirnya promo besar-besaran pun berkurang drastis.

Namun Anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa tips mendapatkan tiket pesawat murah yang tidak banyak orang ketahui. Kesempatan ini dapat Anda gunakan sebaik-baiknya sehingga pulang kampung tidak mengeluarkan biaya yang tinggi. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan membeli tiketnya secara online.

Sebagai generasi millennial tentu hal ini akan lebih mudah dan cocok bagi yang tidak memiliki waktu luang untuk pergi ke jasa pembelian tiket.

Membeli secara online lebih efektif dan efisien karena selain menghemat waktu, Anda juga bisa membandingkan harga pada setiap maskapai yang tersedia. Untuk mengetahui tips agar bisa mendapatkan harga tiket pesawat murah, simah ulasan penting berikut ini.

1. Pesan di waktu yang Tepat

Pemesanan tiket secara online dilakukan dengan cara memesan terlebih dahulu dan bayar kemudian. Jangka waktu membayar tidak lama setelah pemesanan sehingga diharapkan calon pelanggan segera melunasi pemesanannya tersebut. Meski begitu, banyak juga yang tidak kunjung membayar hingga masanya telah habis entah lupa atau karena sengaja tidak jadi memesan.

Pihak maskapai memiliki waktu seat control untuk membatalkan pemesanan yang tidak aktif. Pukul 23.00 adalah waktu bagi mereka untuk melakukan seat control ini. Selalu ada tiket yang dihapus atau dibatalkan oleh maskapai dan Anda berpeluang mendapatkan kursi tersebut.

Selain jam yang tepat, ada hari tertentu untuk mendapatkan harga tiket murah. Menurut penelitian di Amerika dan Eropa, hari minggu adalah hari terbaik untuk memesan tiket pesawat karena umumnya harga menjadi turun di hari tersebut. Sedangkan hari keberangkatan terbaik dengan harga tiket yang murah ialah hari Selasa dan Rabu. Selain itu, harga tiket tanggal 20an ke atas biasanya lebih murah.

Mengapa? Karena umumnya di tanggal tua dana yang dimiliki orang semakin menipis dan tidak akan bepergian saat kondisi dompet yang tidak memungkinkan. Sehingga maskapai memberikan harga rendah untuk tiket-tiketnya. Jadi, manfaatkan lah tanggal, hari dan jam penting tersebut.

2. Hindari High Season

Setiap maskapai akan mengubah harga tiketnya terutama menjelang tanggal keberangkatan pesawat. Oleh sebabnya sangat baik untuk memesan tiket jauh-jauh hari. Selain itu, masa liburan akan meningkatkan jumlah pemesan atau high season sehingga harga tiket menjadi lebih mahal.

Hal ini wajar dan terjadi pada semua maskapai penerbangan. Semakin tinggi permintaan sedangkan kursi yang ditawarkan tetap akan menyebabkan harganya semakin naik. Jika Anda memang bermaksud membeli tiket di masa liburan pastikan membeli jauh-jauh hari sekitar 3 bulan.

Namun jika bisa, hindari high season atau pergi di waktu bukan masa liburan akan lebih baik lagi karena harga tiket akan lebih murah dari harga tiket liburan.

3. Manfaatkan Promo Maskapai

Informasi promo setiap maskapai umumnya dibagikan di media social mereka. Jadi, ikutilah media sosial mereka seperti instagram, twitter atau website. Dengan mengikuti media social banyak maskapai, Anda akan mendapatkan informasi promo yang ditawarkan dan dapat membandingkannya dengan maskapai-maskapai lainnya.

Selain itu, promo juga diumumkan jauh-jauh hari sehingga Anda pun dapat memiliki waktu untuk mempersiapkan segala hal termasuk memastikan jaringan internet Anda lancer. Promo ini umumnya terbatas sehingga siapa cepat dia yang dapat.

Ilustrasi tiket pesawat.
Ilustrasi tiket pesawat. (dok. StockSnap/Pixabay/Tri Ayu Lutfiani)... Selengkapnya

4. Pelajari Harga Umum yang Ditawarkan Maskapai

Anda dapat berlangganan info harga tiket masing-masing maskapai baik harga promo maupun harga regular. Dengan begitu, Anda akan mengetahui harga terendah dan terbaik dari maskapai mana dan berapa harga terendah nya.

Info ini adalah info utama yang wajib Anda dapat sebelum memilih maskapai mana dan waktu pemesanannya. Harga yang ditawarkan pun dapat berubah-ubah meski bukan menjelang high season. Oleh sebab itu, penting untuk memiliki info tersebut.

5. Jangan Memesan Tiket untuk Rombongan

Hindari membeli tiket secara rombongan karena maskapai akan menampilkan harga yang paling tinggi untuk dipilih. Misalnya Anda membutuhkan tiga kursi maka akan ditampilkan harga Rp 1 juta, Rp 1,5 juta dan Rp 2 juta.

Kemudian harga setiap kursi akan dikenai harga yang paling tinggi yaitu Rp 2 juta per kursi. Nah, sangat rugi bukan? Jadi sebaiknya pesanlah 1 kursi untuk setiap transaksi lalu saat proses checkout selesai Anda dapat memilih kursi yang diinginkan dan berkelompok dengan rombongan.

6. Manfaatkan Fasilitas Poin dan Miles

Anda sering menggunakan transportasi udara ini? Saatnya Anda berlangganan frequent flyer yang ditawarkan pada setiap maskapai. Fasilitas ini berguna bagi Anda yang sering menggunakan suatu maskapai tertentu. Daftar lah menjadi anggota loyalnya dan dapatkan kejutan poin atau cashbacknya.

Menggunakan fasilitas ini pun akan meningkatkan peluang Anda untuk mendapatkan poin banyak dan dikumpulkan sampai batas tertentu kemudian ditukar dengan tiket gratis. Semakin tinggi harga tiket maka semakin tinggi pula poin yang akan didapat dan semakin besar pula peluang mendapatkan tiket gratis. Sangat menarik bukan? Hal ini tentu tidak akan didapatkan jika membeli tiket secara offline.

7. Gunakan Low Cost Carrier (LCC)

LCC adalah jasa penerbangan dengan biaya murah yang dapat Anda peroleh. Harga yang murah tersebut akan mengurangi service yang ditawarkan pada umumnya sehingga LCC berkebalikan dengan full service. Beberapa jasa akan dikurangi sehingga harga yang diberikan pun lebih murah.

Jika Anda merasa tidak membutuhkan jasa lain-lain dan penerbangan jarak pendek maka LCC dapat menjadi solusinya. Namun meski mengurangi jasanya, keselamatan penumpang adalah yang utama. Biaya operasional yang tidak terlalu penting saja yang dihapus sehingga maskapai tetap tidak murahan.

Jadi intinya LCC menerapkan apa yang dibutuhkan konsumen saja dan konsumen membayar sesuai kebutuhan. Misalnya makan, biaya tambahan bagasi, hot seat dan lain sebagainya. Jika tidak membawa banyak barang tentu tidak perlu membayar biaya bagasi, penerbangan pendek jadi tidak perlu makan maka tidak perlu memesan makan. Nah, LCC sangat fleksibel bukan?

Gunakan Aplikasi SkyScanner untuk Mendapatkan harga Tiket Termurah

Tips di atas dapat Anda coba beberapa tau seluruhnya, namun jika merasa ribet Anda dapat menggunakan bantuan aplikasi. Kini telah muncul aplikasi untuk mempermudah dan membantu Anda menemukan harga tiket pesawat yang murah. Aplikasi yang dimaksud ialah SkyScanner yang dapat diunduh secara gratis di play store.

Aplikasi ini memiliki fitur-fitur canggih dalam mendapatkan informasi harga tiket murah. SkyScanner telah meriset secara otomatis harga terbaik ke mana pun tujuan Anda. Jadi, tidak perlu repot dan tidak membutuhkan waktu lama, SkyScanner menampilkan harga-harga tiket yang sangat beragam. Apa saja kecanggihan atau fitur yang dimiliki SkyScanner? Simak penjelasan berikut ini.

Kalender Liburan untuk Melihat High Season

SkyScanner menyiapkan sebuah kalender yang memberikan informasi tanggal berapa liburan nasional sehingga dapat diprediksi waktu high season yang perlu dihindari.

Kalender adalah informasi penting agar Anda tidak terjebak masa masa ramai pemesanan tiket yang berpeluang meningkatkan harga yang ditawarkan. Dengan kalender ini, Anda dapat memilih low season terbaik dan tepat untuk jadwal keberangkatan Anda.

Penumpang Pesawat di Bandara Halim Perdanakusuma
Calon penumpang memasuki pintu keberangkatan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (13/2). Jumlah penumpang di jalur penerbangan domestik Bandara Halim menurun sebesar 18,38 persen sejak kenaikan harga tiket pesawat. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)... Selengkapnya

Bulan Termurah

Selain kalender, SkyScanner menampilkan bulan termurah atau pada bulan apa harga tiket menjadi murah. Tentu hal ini telah melalui riset otomatis yang menjadi keunggulan aplikasi tersebut. Anda tinggal memilih pada bulan apa sebaiknya berangkat.

Fitur Mana Saja: Daftar Harga Sesuai Destinasi

Jika Anda berniat liburan dengan destinasi yang fleksibel maka gunakan fitur ini untuk melihat daftar harga dari yang termurah hingga termahal dan berbagai pilihan maskapai. Cukup pilih Mana Saja di kotak destinasi untuk menampilkan semua harga tiket lokal maupun internasional, tujuan local maupun internasional.

Fitur Info Harga

Anda sudah tahu harga tiket dapat berubah-ubah sewaktu-waktu bahkan beberapa maskapai memiliki perubahan yang tidak dapat diprediksi kadang naik dan kadang pula turun. Nah, SkyScanner mampu memberikan info valid kapan Anda bisa mendapatkan harga tiket termurah dari suatu maskapai.

Anda pilih terlebih dahulu maskapai yang diinginkan maka daftar harga terbaru dan terbaik akan ditampilkan secara lengkap. Info ini juga dikirimkan ke email sehingga dapat berlangganan. SkyScanner telah memantau kenaikan dan penurunan harga ini serta mengetahui kapan harga menjadi paling murah. Canggih bukan?

Perbandingan Harga dengan Waktu yang Lama

Persiapan untuk bepergian menggunakan pesawat memang diperlukan dari jauh-jauh hari. Anda dapat menggunakan fitur ini untuk membandingkan harga mulai dari 1 hari, 1 minggu, 1 bulan hingga 1 tahun. Sehingga Anda akan puas mendapatkan harga terendah dengan bantuan info tersebut.

Mempersiapkan tiket pesawat harus benar-benar matang mulai dari harga, maskapai hingga waktu keberangkatan. Apalagi jika perjalanan yang dimaksud tidak sering Anda lakukan serta merupakan perjalanan jauh. Orang yang tidak biasa menggunakan pesawat pun dapat mengalami jetlag yang lama sehingga kesehatan perlu dijaga menjelang keberangkatan.

Mungkin beberapa orang yang tidak terbiasa melakukan perjalanan menggunakan pesawat akan merasa tidak nyaman berada di dalam pesawat berjam-jam. Anda dapat mengantisipasinya dengan membawa obat-obatan dasar atau menyiapkan hiburan seperti film.

Dengan begitu, Anda tidak merasa lelah dan lebih menikmati perjalanan. Namun, hati-hati untuk tidak menghidupkan smartphone karena sinyal dari gadget ini akan mengganggu komunikasi antara pilot dan pengatur lalu lintas. Hidupkan smartphone jika telah memasuki gedung bandara bukan sesaat ketika turun dari pesawat. Selamat berlibur!

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya