Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?

Dengan kemasan yang mewah, suvenir pengajian jelang pernikahan Ria Ricis mencuri perhatian warganet.

oleh Henry diperbarui 07 Nov 2021, 17:30 WIB
Diterbitkan 07 Nov 2021, 17:30 WIB
Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?
Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?. Foto & Video @imagenic. (dok.Instagram @riaricis1795/https://www.instagram.com/p/CV66tP5p0c7/Henry)

Liputan6.com, Jakarta - Hari bahagia Youtuber Ria Ricis dan tunangannya, Teuku Ryan sudah semakin dekat. Pasangan ini akan segera menuju pelaminan. Berbagai persiapan jelang pernikahan pun telah mereka lakukan. Mulai dari lamaran, pemotretan prewedding, sampai yang terbaru menggelar prosesi pengajian.

Momen penuh doa itu menjadi salah satu langkah yang dilalui Ricis sebelum menjadi istri Ryan. Acara digelar di di salah satu hotel bintang lima di Jakarta pada 5 November 2021.

Ibu beserta kedua kakaknya hadir mendampingi Ria Ricis dalam momen tersebut. Dengan berbalut outfit bernuansa biru muda, dengan aksen lace yang ia gunakan membuat penampilannya sangat anggun.

Ricis juga mengundang sejumlah kerabat dan teman dekat. Acara ini tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah mengharuskan tamu undangan untuk melakukan swab antigen terlebih dahulu. Di momen pengajian itu, Ricis juga menyiapkan suvenir eksklusif untuk tamu undangan.

Dengan kemasan yang mewah, suvenir pengajian pernikahan Ria Ricis mencuri perhatian warganet. Informasi itu diketahui dari sejumlah unggahan di akun Instagram Ricis, pada Sabtu, 6 November 2021.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Hijab sampai Skincare

Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?
Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?. Foto & Video @imagenic. (dok.Instagram @riaricis1795/https://www.instagram.com/p/CV66tP5p0c7/Henry)

Suvenir tersebut terdiri dari tiga brand, termasuk brand fashion miliknya, Ricis By Khyara. Suvenir itu berisi hijab dari Ricis By Khyara. Selain itu ada juga bros bunga dan bandana rajut untuk dalaman hijab.

Lalu ada suvenir berupa Alquran dan sajadah berwarna hijau yang dikemas sangat menarik dari Howe and Co. Pada sajadahnya juga terdapat tulisan tanggal pengajian yang dibordir, yakni ‘5 November 2021’.

Selain itu ada produk skincare dari brand Scarlet Whitening yang berisi bodyscrub dan body lotion. Brand ini dimiliki oleh aktris sinetron Felicya Angelista.

Menikah di Hari Jumat

Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?
Ria Ricis Bagikan Suvenir Eksklusif di Acara Pengajian Jelang Pernikahan, Apa Saja Isinya?. Foto & Video @imagenic. (dok.Instagram @riaricis1795/https://www.instagram.com/p/CV66tP5p0c7/Henry)

Dalam kesempatan itu, Ricis juga mengumumkan akan menggelar akad nikah yang sudah direncanakan yaitu pada 12 November 2021."Setelah pengajian insyaAllah kalau Allah izinkan, Allah mudahkan akan akad di tanggal 12 November, insyaAllah mohon doanya," kata Ricis, di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, dikutip dari kanal Showbiz Liputan6.com.

Saat disinggung mengenai konsep acaranya, pemilik nama Ria Yunita itu enggan membocorkannya. Meski begitu, Ria Ricis memastikan akan menggelar resepsi pernikahan sehari usai akad nikah."Konsepnya nanti H-2 lah kita bocorkan nanti. Kalau resepsinya tanggal 13 besoknya, mudah-mudahan," ucap dia.

Ricis memang sengaja memilih hari Jumat dengan alasan khusus. Selain karena hari baik bagi umat Islam, Jumat adalah hari wafatnya sang ayah.""Kayak papa itu wafatnya di hari Kamis malam Jumat, Ricis juga pengajian di hari Jumat, kemudian akadnya Insyaallah di Jumat. Jadi kami sangat mencintai hari Jumat," kata kakak Ricis, Oki Setiana Dewi.

Gaun Pernikahan Raisa

Infografis Gaun Pernikahan Raisa
Infografis Gaun Pernikahan Raisa
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya