Liputan6.com, Jakarta - Dengan alasan sakit, putra musisi Ahmad Dhani, AQJ alias Dul kembali mangkir ke persidangan kasus kecelakaan Lancer yang dikemudikannya dengan korban tewas 7 orang. Pengacara Dul, Lydia Wongso Negoro mengatakan, sakit kliennya justru semakin parah menjelang persidangan tiba.
"Kita berharap Dul dapat hadir. Kemarin (Dul) masih panas, bukannya tambah oke malah makin serius (sakit), malah datang dokter," kata Lydia di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis (20/3/2014).
Sementara, Humas PN Jakarta Timur Djaniko MH Girsang mengamini perihal mangkirnya Dul dalam sidang 'Lancer maut' ini. Sidang yang sedianya digelar pukul 10.00 WIB itu akhirnya dijadwalkan kembali Kamis 27 Maret mendatang.
"Hakim menerima ketidakhadiran Dul karena alasan sakit dan terdakwa tidak dapat dihadirkan. Ada surat pendukung sakit dikeluarkan dokter. Dalam surat dokter, Dul tifus dan butuh istirahat sampai tanggal 21 Maret," ujar Djaniko.
Sidang Dul sebelumnya juga sudah ditunda selama 2 pekan. Hal itu dikarenakan saat itu, jaksa tidak bisa menghadirkan 1 saksi pun. Jaksa akhirnya meminta waktu 2 minggu untuk memanggil kembali saksi guna menghadiri sidang. Jaksa penutut umum mendakwa Dul dengan Pasal 310 UU Lalu Lintas dengan ancaman maksimal 6 bulan penjara. (Ismoko Widjaya)
Baca juga:
Dul Sakit Tifus, Sidang `Lancer Maut` Kembali Ditunda
Menjelang persidangan, badan Dul alias AQJ betambah panas. Sehingga persidangan kali ini kembali ditunda.
diperbarui 20 Mar 2014, 11:33 WIBDiterbitkan 20 Mar 2014, 11:33 WIB
Sidang lanjutan AQJ alias Dul Ahmad Dhani di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis (20/3/2014) sudah memasuki tahap pemanggilan saksi-saksi
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Pemerintah Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan, Produksi Nasional Cukup?
Kuil Ini Ketahuan Simpan 85 Jenazah untuk Latihan Meditasi, Klaim Donasi Keluarga
Overhype hingga Regulasi Jadi Penyebab Runtuhnya Proyek Kripto Buatan Artis Tanah Air
Organisasi Bulutangkis Indonesia Adalah PBSI: Sejarah, Tugas, dan Prestasi
Incinerator Adalah: Teknologi Canggih Pengolah Limbah Padat
Arsjad Rasjid: Prabowo Minta Kadin Harus Satu dan Solid
Banjir Parah di Malaysia: Tiga Orang Meninggal dan Puluhan Ribu Lainnya Mengungsi
Cara Mengobati Sakit Gigi Berlubang: Panduan Lengkap dan Efektif
Momen Hangat Pratama Arhan Sambangi Rumah Raffi Ahmad, Keberadaan Azizah Salsha Dicari-Cari
Polda Jateng Ekshumasi Jasad Siswa SMK yang Ditembak Mati Polisi di Semarang
Toyota Aygo X Facelift Mulai Uji Jalan, Simak Bocoran Ubahannya
Imperialisme Kuno Adalah Sistem Penguasaan Wilayah di Era Pra-Industri