Liputan6.com, Jakarta - Foto Anggota DPR Fraksi PDIPÂ Adian Napitupulu yang diduga sedang tertidur saat rapat paripurna versi DPR Koalisi Indonesia Hebat (KIH) beredar luas di media. Bahkan di salah satu media nasional, foto Adian tersebut ditulis dengan 'bobo siang'. Rapat paripurna itu digelar Selasa 4 November, yang membahas alat kelengkapan dewan (AKD) tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Adian menggelar jumpa pers. Mantan aktivis 1998 itu mengaku geram atas judul 'Bobo Siang' yang diberitakan media tersebut. Padahal ia mengatakan ada saksi di lokasi jika dia tidak sedang tertidur.
"Di berita foto itu judulnya 'bobo siang', padahal itu ada orang di samping saya dan saya tidak tertidur. Saya merem iya, duduknya memang gaya gue. Tapi masa matanya merem dibilang tidur," geram Adian saat menggelar jumpa pers di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (9/11/2014).
Adian menjelaskan, sehari setelah foto 'bobo siang' itu beredar, dia tidak berani membuka semua pesan masuk termasuk akun media sosialnya. Ia menambahkan, ada ribuan pesan yang masuk, setengah lebihnya itu mencerca dirinya.
"Coba bayangin gue nggak berani baca SMS, BBM, Twitter. Itu setengah lebihnya pesan semua yang masuk mencerca memaki gue. pernyataan orang-orang di Kaskus lebih kejam menggiring (opini), saya lebih kejam daripada koruptor. Terus anak saya di sekolahnya ditanyai Bapak kamu di kantor kerjanya tidur ya?" ujar dia.
"Tahu nggak sakitnya di mana? Sakitnya tuh di sini," ujar Adian sambil menujuk dada.
Maka dari itu, Adian meminta adanya klarifikasi atau semacamnya dari media yang bersangkutan. Sebab, menurut dia, pemberitaan yang dimuat dengan judul 'bobo siang' itu merugikan dirinya.
"Gue mau pembuktian berita itu kuat apa nggak kalau gue tidur. Jujur gue dirugiin jangan bunuh gue dengan berita itu. Saat ini gue juga minta klarifikasi karena berita foto 'bobo siang' itu nggak benar," tandas Adian Napitupulu. (Nan)
Adian Napitupulu Tanggapi Foto 'Bobo Siang': Sakitnya Tuh di Sini
Anggota DPR Fraksi PDIP Adian Napitupulu mengklarifikasi foto 'bobo siang' saat rapat paripurna yang beredar.
diperbarui 09 Nov 2014, 12:14 WIBDiterbitkan 09 Nov 2014, 12:14 WIB
Adian Napitupupu calon anggota legislatif dari PDIP. Menurutnya pemimpin yang baik adalah pemimpin yang bisa melahirkan pemimpin selanjutnya (Liputan6.com/Rini Suhartini).
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ensambel Adalah: Panduan Lengkap Memahami Seni Musik Berkelompok
Deduksi dan Induksi Adalah: Memahami Dua Metode Penalaran Utama
Kesadaran Somnolen Adalah: Memahami Tingkat Penurunan Kesadaran
Tersengat Penurunan Suku Bunga dan Kebijakan Trump, Saham-Saham Ini Bisa Diperhatikan
Kondangan Stylish, Ini 5 Tips Berbusana ala Dian Sastro hingga Annisa Pohan
Profil Universitas Syiah Kuala, Perguruan Tinggi Negeri Tertua di Aceh
JP Morgan Adalah Raksasa Keuangan Global: Sejarah, Layanan, dan Dampaknya
Michelle Ziudith Bintangi Film Puang Bos, Angkat Kearifan Lokal di Tanah Makassar
Pengertian Gyroscope, Fungsi, dan Cara Kerja Sensor Canggih Ini yang Menarik Diketahui
Banyak Anak Muda Kejepit Utang Gara-Gara FOMO
Vulnus Adalah: Memahami Jenis-Jenis Luka dan Penanganannya
Pengertian Makna Kias, Jenis, dan Contoh Penggunaannya dalam Keseharian