Liputan6.com, Jakarta - Penyelesaian konflik yang melibatkan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dan Koalisi Merah Putih akhirnya mencapai titik temu. Kedua kubu sepakat, masalah dualisme di parlemen akan diselesaikan dengan memberikan 16 kursi pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) kepada KIH. Â
Hal itu disepakati dalam pertemuan akhir antara pimpinan DPR RI yakni Setya Novanto, Taufik Kurniawan, Agus Hermanto, Fadli Zon, Fahri Hamzah, dengan perwakilan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) Pramono Anung dan Olly Dondokambey serta perwakilan Koalisi Merah Putih (KMP) Idrus Marham.
"Hari ini telah dilakukan kesepakatan antara 2 kelompok, KIH dan KMP. KIH yang jelas akan dapat lebih dari 16 AKD," jelas Pramono Anung usai pertemuan di ruang kerja Ketua DPR RI, Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (10/11/2014).
Ia menjelaskan, ada 3 poin yang dibahas dalam pertemuan dengan pimpinan Dewan. Pertama, baik KIH maupun KMP akan memiliki perwakilan dalam seluruh Alat Kelengkapan Dewan. Kedua, akan ada perubahan tatib dan akan selesai sebelum 5 Desember atau masa reses. Ketiga, bila semua sudah terselesaikan maka sudah tidak ada lagi persoalan di DPR yang perlu diselesaikan.
Dengan kesepakatan ini, lanjut Pramono, parlemen akhirnya bisa konsentrasi bekerja sebagai mitra pemerintah dan menuntaskan tugas-tugas yang belum selesai.
"Saya sekarang mau ketemu temen-temen KIH. Lebih dari 25 persen (kursi pimpinan AKD). Kita gampang terpuaskan," jelas Pramono. (Ans)
Pramono: KIH Dapat 16 Kursi Pimpinan Alat Kelengkapan Dewan
Menurut Pramono Anung, ada 3 poin yang dibahas dalam pertemuan antara KMP dan KIH hari ini.
Diperbarui 10 Nov 2014, 15:04 WIBDiterbitkan 10 Nov 2014, 15:04 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming Liga Champions Borussia Dortmund vs PSG di Vidio, Peluit Kick-off Mau Ditiup
Link Live Streaming Liga Champions Aston Villa vs PSG, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Tak Cukup Sholat dan Puasa, Ini Kunci Sukses 2025 Menurut Buya Arrazy Hasyim
Bahasa Indonesia Jadi Program Studi Baru di Beijing International Studies
Gadis Minahasa di Bawah Umur Jadi Korban Kekerasan Seksual Saudara Tiri
Salar De Uyuni Gurun Garam Terbesar di Dunia Jadi Tempat Kalibrasi Satelit
Jangan Berdoa dengan Cara Begini, Itu Doa Kriminal Kata Gus Baha
Katy Perry Cs Cetak Sejarah Perjalanan ke Antariksa, Mengangkasa di Antara Klaim Inspiratif dan Kritik Kondisi Sosial
Ironi Pengadil Vonis Lepas Kasus Ekspor CPO, Gadaikan Keadilan Demi Harta Dunia
Mengenal Sedekah Rata Bumi, Salah Satu Rangkaian Tradisi dalam Proses Membangun Rumah ala Masyarakat Betawi
Akses Layanan BKN Tanpa Input Token MFA Diperpanjang, Catat Tanggalnya
Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru Kasus Suap Penanganan Perkara di PN Jakpus