Liputan6.com, Jakarta Ketua DPP Golkar versi Agung Laksono, Leo Nababan, memastikan sidang Mahkamah Partai Golkar (MPG) diundur. Dari sebelumnya pukul 14.00 WIB menjadi 16.00 WIB di DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat.
"Sidang ditunda sampai jam 16.00 WIB," ujar Leo di DPP Golkar, Jakarta, Selasa (3/3/2015).
Leo menjelaskan para hakim sedang melakukan rapat tertutup. Karena itu, ia belum dapat membeberkan kesiapan dari Majelis Hakim Mahkamah Partai Golkar.
"Saat ini majelis hakim mengadakan rapat tertutup. Kami berharap bisa melakukan putusan hari ini," tandas dia.
Sebelumnya, Ketua Mahkamah Partai Golkar Muladi menunda putusan terkait kisruh dualisme di internal partai berlambang pohon beringin tersebut.
Menurut Muladi, pihaknya perlu mengkaji terlebih dahulu kesaksian dari dua kubu baik itu kubu Aburizal Bakrie maupun Agung Laksono. Muladi juga mengingatkan kepada kubu Ical bahwa bukti-bukti yang diajukan harus diperbaiki.
Dalam Sidang Mahkamah Partai Golar tersebut yang beberapa waktu lalu digelar, kubu Ical diwakili oleh Wakil Ketua Umum Fadel Muhammad, Aziz Syamsuddin, Nurdin Halid, dan Theo L. Sambuaga, serta Sekretaris Jenderal Idrus Marham.
Sementara itu, Ketua Umum Golkar Munas Bali Aburizal Bakrie mewakilkan kehadirannya kepada kuasa hukum, Yusril Ihza Mahendra. (Tya/Yus)
Sidang Putusan Mahkamah Partai Golkar Ditunda Sore Ini
Ketua DPP Golkar versi Agung Laksono, Leo Nababan, menjelaskan para hakim sedang melakukan rapat tertutup.
Diperbarui 03 Mar 2015, 14:39 WIBDiterbitkan 03 Mar 2015, 14:39 WIB
13 saksi dari kubu Aburizal Bakrie melakukan pengambilan sumpah saat sidang Mahkamah Partai Golkar di DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu (25/2/2015). Sidang digelar untuk mendamaikan dua kubu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono. (Liputan6.com/Andrian M Tunay)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hailey Bieber Bantah Isu Ejek Selena Gomez, Bang Madit Dirawat di RS
Minyakita Tak Sesuai Takaran Juga Ditemukan di Lamongan
VIDEO: Geram Jalan Rusak Makan Korban, Kelompok Pemuda di Pringsewu Swadaya Perbaiki Jalan
6 Momen Sahur Bareng Keluarga Raffi Ahmad di Rumah Pak Muh, Rayyanza Ikut
Kemenhub Belum Terima Pengajuan Izin Indonesia Airlines
IHSG Turun 0,57 Persen, Saham MINE Bertahan di Zona Hijau
VIDEO: Sekolah Masih Tergenang Banjir, Siswa Belajar di Ruang Guru
Prabowo Sambut Kunjungan Kenegaraan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Istana Merdeka
Sheila Waroka Bangga dengan Keberhasilan Dante Skipberat, Anak Kedua Artis Senior Lia Waroka
Mudik Gratis Kemenhub 2025 Resmi Dibuka! Cek Jadwal, Rute dan Syaratnya
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Senin 10 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Panduan Lengkap Salat Tarawih: Niat, Jumlah Rakaat, dan Doa Setelahnya