Liputan6.com, Jakarta - Menteri Desa, Pembangunan Daerah tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT)Â Marwan Jafar menilai pembangunan saat ini belum merata di Indonesia. Karena itu, dia mengaku punya cara agar kesejahteraan itu dapat dinikmati seluruh rakyat.
"Hal itu bisa kita wujudkan melalui program transmigrasi yang akan kita optimalkan pelaksanakannya," ujar Menteri Marwan di Jakarta, Minggu (12/4/2015).
Â
Kesejahteraan itu, kata dia, dapat diwujudkan melalui pemerataan pembangunan di daerah terpencil. Dengan menempatkan penduduk secara permanen, pembangunan di wilayah itu akan kian mudah dilaksanakan.
Â
"Program transmigrasi adalah solusi paling tepat, karena orang tidak hanya diajak pindah tapi diajak membangun wilayah baru itu menjadi aman dan nyaman dihuni, berkembang ekonominya, mampu memberikan kesejahteraan bagi keluarganya dan masyarakat wilayah sekitarnya," imbuh Menteri Marwan.
Menteri Marwan mencontohkan transmigran yang sukses menyulap daerah menjadi kawasan berkembang. Seperti di Mamuju, Sulawesi Barat, dan Tanjung Salor, Kalimantan Utara. Dua kota itu hadir berasal dari unit permukiman transmigrasi.
Penyelenggaraan transmigrasi, lanjut dia, berhasil menciptakan ribuan lapangan pekerjaan dan peluang usaha baru. Manfaatnya pun dirasakan tak hanya oleh warga transmigran pendatang, tapi juga warga asli yang ikut bekerja.
"Sehingga kesejahteraan dapat dinikmati secara lebih merata oleh masyarakat di berbagai pelosok Tanah Air," tukas Menteri Marwan. (Ali)
Â
Jurus Menteri Marwan Agar Kesejahteraan Dinikmati Warga Pelosok
Kesejahteraan itu, kata dia, dapat diwujudkan melalui pemerataan pembangunan di daerah terpencil.
diperbarui 12 Apr 2015, 17:06 WIBDiterbitkan 12 Apr 2015, 17:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Kabar Kasus Pelanggaran Pilkada Lampung 2024?
Tampilan Unik Fuji Saat Rayakan Ulang Tahun ke-22, Pakai Kostum Suster Ngesot dan Outfit Terjangkau
Serba-serbi Gunung Fuji Tak Bersalju Lagi Setelah 130 Tahun
Cerita Aan, Pebalap Cilik Asal Semarang yang Sukses Melibas Lintasan Sukun Tour de Muria 158 Km hingga Finish
Cara Doa Seperti Ini Membuat Allah Malu Tak Mengabulkan, Dijelaskan Ustadz Adi Hidayat
Karding Sebut Pekerja Migran Indonesia Masih Banyak Belum Sejahtera
Gaya Bicara dan Bahasa Inggris Verrell Bramasta di Rapat DPR Soal Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Jadi Sorotan
Kampanye Akbar, Paslon Bupati Nomor Urut 2 Gelar Konser Bersama Seniman Banyuwangi, Dihadiri Ribuan Pendukung
Mengenal DANA, Penyebab Banjir Bandang Spanyol
Link Live Streaming Liga Champions Real Madrid vs AC Milan, Mau Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 6 November 2024
Bila Terpilih Menang Pilpres AS 2024, Apa yang Akan Dilakukan Kamala Harris dan Donald Trump?