Liputan6.com, Jakarta - SCTV kembali menggelar ajang Liputan 6 Awards 2015 untuk memilih sejumlah kandidat yang akan meraih juara dalam beberapa kategori.
Kategori yang dihadirkan adalah Inovasi, Lingkungan Hidup, Anak Muda Inspiratif, Pemberdayaan Ekonomi, dan Sosial-Pendidikan. Para kandidat di masing-masing kategori berlomba untuk menjadi nomor satu.
Dalam kategori Sosial Pendidikan, nama Nursyida Syam muncul sebagai pemenang. Dia mengalahkan 4 kandidat lainnya, yaitu Asriyadi Alexander Mering, Eni Kusuma, Muarif, dan tim Gunung Kelud yaitu Ngaseri, Choirul Huda, Sutrisno.
"Ini semua membuktikan apa yang dibilang ayah saya benar. Untuk membuktikan cinta kepada negeri ini harus dilakukan sungguh-sungguh tanpa diminta, tanpa dibayar," ucap Nursyida usai menerima piala Liputan 6 Awards 2015 di Studio 6 Emtek, Jakarta, Rabu (20/5/2015) malam.
Ajang tersebut dihadiri oleh dewan juri. Mereka adalah Komaruddin Hidayat, Ilham Akbar Habibie, Abdee Negara, Rhenald Kasali, dan Daniel Dhakidae.
Selain itu, acara juga dihadiri oleh sejumlah artis. Di antaranya grup musik Slank, Reza Rahadian, dan Zaskia A Mecca. (Ali/Ado)
Nursyida Syam Raih Liputan 6 Awards 2015 untuk Sosial Pendidikan
Dalam kategori Sosial Pendidikan, nama Nursyida Syam muncul sebagai pemenang.
diperbarui 20 Mei 2015, 21:53 WIBDiterbitkan 20 Mei 2015, 21:53 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kementan Paparkan Tata Cara Pendaftaran Brigade Swasembada Pangan, Berikut Kriterianya
Kasus Polisi Tembak Polisi, Akademisi: Proses Secara Hukum yang Berlaku
Top 3 Islami: Menurut Gus Baha Gelar Hajatan Itu Haram, Ini Alasannya
Cuaca Hari Ini Sabtu 23 November 2024: Jakarta Pagi Hingga Malam Berawan dan Berawan Tebal
Ford Ungkap Tiga Produk Barunya di GJAW 2024, Ada yang Harga Rp 1,3 Miliar
7 Tips Raih Kesuksesan Sebelum Usia 30 Tahun
3 Resep Cheesecuit, Kreasi Biskuit untuk Piknik di Akhir Pekan
Laporan Bybit dan Blocks Scholes Sambut Donald Trump sebagai Presiden Kripto AS
Tips Rajin Belajar: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Semangat dan Prestasi Akademik
Menikmati Keindahan Lubuak Ranting, Hidden Gem di Tanah Minang
Wamenpora Taufik Hidayat Semringah Kejuaraan Renang Antarklub 2024 Diikuti 900 Atlet Muda
RMK Energy Muat 7,5 Juta Ton Batu Bara hingga Oktober 2024