Liputan6.com, Serang - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyampaikan sejumlah pesan Presiden Joko Widodo atau Jokowi kepada masyarakat Banten agar pembangunan di Indonesia lebih cepat terealisasi.
"Pertama, pemerintah ingin membangun dengan cepat tata kelola pemerintahan yang terpadu, terkoordinasikan dalam upaya mewujudkan pemerintah yang efektif dan efisien," kata Mendagri di Sidang Paripurna Istimewa HUT ke-15 Provinsi Banten, di Gedung DPRD Provinsi Banten, Kota Serang, Minggu (4/10/2015).
Yang kedua, lanjut Tjahjo, adalah mempercepat proses reformasi birokrasi. Baik tingkat pusat hingga kelurahan dan desa. Menurutnya, sistem pemerintahan harus utuh dan tegak lurus.
"Bagaimana pun juga, pemerintahan ini satu poros, prinsipnya tegak lurus. Menjalankan putusan pemerintah pusat maupun daerah, untuk rencana pembangunan jangka pendek ataupun jangka panjang," terang dia.
Sedangkan ketiga adalah setiap pemerintah daerah jangan sampai melakukan korupsi dalam hal apapun. Termasuk korupsi dana hibah dan bansos yang memang sangat rawan disalahgunakan.
"Dana bansos dan hibah, pemerintah (daerah) dan DPRD prinsipnya wajib memberikan dana bansos dan hibah. Tapi pemberiannya harus selektif. Jangan dipotong anggarannya, jangan dikurangi anggarannya, jangan diberikan kepada kelompok-kelompok tertentu (yang tidak bertanggung jawab)," tegas Tjahjo. (Ron/Nda)
Hadiri Paripurna HUT Banten, Mendagri Sampaikan 3 Pesan Jokowi
Pemerintah daerah jangan sampai melakukan korupsi dalam hal apapun.
Diperbarui 05 Okt 2015, 03:03 WIBDiterbitkan 05 Okt 2015, 03:03 WIB
Mendagri Tjahjo Kumolo saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi II DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (14/9/2015). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Indonesia Termasuk ke Negara Paling Korup di Dunia, Ini Buktinya!
Jalani Puasa Usai Mualaf, Ini 6 Potret Celine Evangelista Antusias Belajar Islam
Siap-Siap, Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Resmi Dijual!
2.000 Paket Makanan hingga Selimut Disalurkan ke Korban Banjir di Kota Tangerang
20 Tips Mencegah Radang Tenggorokan Selama Puasa Ramadhan, Bikin Ibadah Lancar
Kota Bekasi Dikepung Banjir, 8 Kecamatan Terdampak
Viral Mobil Terobos dan Terseret Banjir di Bekasi, Ingat Jangan Sepelekan Genangan Air
Sajian khas Timur Tengah dan Koleksi Hampers Sambut Bulan Ramadan di Pullman Jakarta Central Park
Empat Bulan Pemerintahan, PRIMA Nilai Kebijakan Prabowo-Gibran Berwatak Nasionalis Progresif Kerakyatan
Apa Itu Korupsi? Memahami Ciri-Ciri Tindak Pidana yang Rugikan Negara
Kongres AS Bentuk Kelompok Kripto untuk Dukung Regulasi Aset Digital
Resep Kue Bawang Biasa yang Renyah dan Gurih, Camilan Wajib Saat Lebaran