Liputan6.com, Jakarta Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menenggelamkan kapal milik negara asing yang melanggar aturan. 3 Kapal ini diledakkan di perairan Batam, Kepulauan Riau.
Ketiga kapal yang diledakkan sudah melalui proses hukum dan memiliki ketetapan hukum tetap (inkrah) oleh Pengadilan Negeri Batam. Mereka divonis melakukan pelanggaran hukum dengan melakukan penangkapan ikan tanpa izin di perairan Indonesia.
Ketiga kapal itu, yakni KM Sudita 15 milik Thailand dengan 13 ABK, KG 92728 TS dari Vietnam dengan 20 ABK, dan KG 90540 TS asal Vietnam dengan 6 ABK.
Untuk kapal Thailand divonis pada 16 Juni 2015. Sedangkan 2 kapal Vietnam divonis masing-masing pada 25 Agustus dan 26 Agustus 2015.
Kapal-kapal ini terbukti menangkap ikan tanpa dokumen yang sah dari Indonesia dan menangkap ikan dengan alat terlarang pair trawl seperti jaring pukat.
Sebelum diledakkan, kapal diletakkan sejajar satu sama lain di laut dengan kedalaman 21 meter. Petugas dari KKP, TNI AL, dan Polri meletakkan bahan peledak dalam kapal.
Aba-aba peledakkan berada di Kapal Hiu Macan yang disaksikan langsung oleh Kasatker PSDKPÂ Kementerian Kelautan dan Perikanan Akhwadon, Kepala Kejaksaan Tinggi Batam Yusron dan perwira dari TNI AL dan Polri.
Tepat pukul 10.05 WIB, ketiga kapal itu hancur berantakan dengan sekali ledakan. Api dan asap dari ledakan itupun pekat. Perlahan, kapal-kapal tersebut tenggelam. Peledakkan ini, terhitung sudah 103 kapal asing yang ditenggelamkan. (Mvi/Bob)
3 Kapal Pencuri Ikan dari Thailand-Vietnam Hancur Diledakkan KKP
Kapal-kapal ini terbukti menangkap ikan tanpa dokumen yang sah dari Indonesia.
Diperbarui 20 Okt 2015, 11:01 WIBDiterbitkan 20 Okt 2015, 11:01 WIB
Penenggelaman kapal di perairan Batam, Kepulauan Riau (Liputan6.com/ Ahmad Romadoni)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Wamenaker Sidak Perusahaan di Surabaya yang Tahan Ijazah Karyawan
Penelitian Ungkap Anjing Bisa Kenali Orang Jahat, Teman Baik dan Setia
Rekomendasi Film Terbaik untuk Rayakan Paskah: Dari Kisah Kristus Hingga Hiburan yang Cocok untuk Keluarga
Macet Horor di Tanjung Priok, Pelindo Targetkan Antrean Truk Peti Kemas Selesai Minggu
VIDEO: Cabuli Pasien, Surat Tanda Registrasi Dokter Kandungan MSF Dicabut Sementara
Harga Oppo A78 April 2025, Lengkap dengan Spesifikasinya yang Kekinian
Penggunaan PV Rooftop: Sebatas Gagah-gagahan atau Investasi Cerdas?
Amalan Ringan untuk Ibu Hamil agar Lahir Anak Sholeh Sholehah, Amalkan Mulai Sekarang
Rekomendasi Drakor Romance Fantasy yang Sukses Bikin Baper, Urutan Terakhir Akan Segera Rilis
Rahasia Gut Feeling dan Penjelasan Ilmiahnya, Saat Otak-Pencernaan Saling Terkait
VIDEO: Tak Hanya di Klinik, Dokter Kandungan juga Cabuli Pasien di Indekos
Meski Krisis Telur, 30.000 Butir Bakal Disiapkan Gedung Putih untuk Perayaan Easter Egg Roll 2025