JK: Pemilu Indonesia Terbaik di Asia

Menurut JK, hanya Indonesia yang tidak pernah melaksanakan pemilu di atas pertumpahan darah.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 23 Okt 2015, 14:43 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2015, 14:43 WIB
20151019- Jusuf Kalla-Jakarta
Wakil Presiden RI, Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla saat wawancara khusus dengan Tim Liputan6.com, Jakarta, Senin (19/10/2015). (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK mengklaim pemilu di Indonesia merupakan yang terbaik di Asia. Sebab, penyelenggaraan proses demokrasi itu tidak pernah terjadi di atas pertumpahan darah.

"‎Pengalaman kita selama 10-15 tahun terakhir ini, pemilu di Indonesia salah satu yang terbaik di antara negara-negara yang memulai demokrasi yang baik, di Asia ini,"‎ kata JK, saat memberikan pengarahan pada Satgas Pengawasan terhadap Netralitas Aparatur Sipil Negara‎, di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Jumat (23/10/2015).

Klaim itu bukan tanpa alasan. Menurut JK, hanya Indonesia yang tidak pernah melaksanakan pemilu di atas pertumpahan darah. Dia mencontohkan di Filipina. Pasti timbul korban jiwa pada pelaksanaan pemilunya.

"Kalau tidak mati 200 di pemilunya, tidak ada pemilu di Filipina. Di Malaysia sampai sekarang masih berlarut-larut nasib pemilunya. Di Thailand, merah-kuning masih berporos akibat pemilu‎," ucap JK.

Mantan Ketua Umum Golkar juga menceritakan pengalamannya saat jadi pengamat proses pemilu di Azerbaijan. Hasil pengamatannya, perwakilan dari Pakistan merasa jalannya proses demokrasi membosankan karena tidak terjadi kericuhan.

"‎Kita memberikan komen bahwa pemilu di Azerbaijan lancar, aman, dan transparan. Orang Pakistan bilang besok kami mau pulang. Saya tanya kenapa? Mereka bilang boring melihat pemilu di sini, karena tak ada apa-apanya. Kalau tidak ada bom, tidak ada senjata ya bukan pemilu namanya," tandas JK. (Bob/Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya