Kilas Indonesia: Jelang Turun Harga, Premium Hilang di Lampung

Peredaran BBM jenis premium tiba-tiba menghilang di Lampung.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Jan 2016, 18:23 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2016, 18:23 WIB
Kilas Indonesia: Jelang Turun Harga, Premium Hilang di Lampung
Peredaran BBM jenis premium tiba-tiba menghilang di Lampung.

Liputan6.com, Lampung - Peredaran Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium tiba-tiba menghilang di Lampung. Berita itu mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (4/1/2016).

Sehari menjelang rencana penurunan harga BBM bersubsidi, BBM jenis premium justru menghilang di Tulang Bawang, Lampung. Sejumlah SPBU bahkan kehabisan stok premium.

Akibatnya, banyak kendaraan yang terpaksa meninggalkan SPBU dan bahkan sebagian mogok karena sudah kehabisan bahan bakar.

Di Jakarta, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memeriksa mantan Direktur Teknik dan Operasional PT Pelindo II Ferialdy Noerlan dan mantan Kepala Biro Pengadaan Wahyu Hardiyanto.

Keduanya diperiksa sebagai saksi untuk mantan Direktur Utama PT Pelindo II RJ Lino, yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan 3 Quay Container Crane senilai Rp 60 miliar.

Di Bangka Belitung, diduga akibat kelalaian petugas, seorang tahanan lembaga pemasyarakatan kelas 2B Tanjung Pandan melarikan diri. Tahanan kasus penjambretan bernama Eko Supriadi, kabur melalui selokan pembuangan air dapur di Lapas Tanjung Pandan tersebut pada Sabtu malam lalu.

Petugas Lapas membagikan selebaran berisi foto dan identitas tahanan yang kabur.

Di Makassar, aparat Polrestabes Makassar, Sulawesi Selatan mengamankan puluhan pelaku tindak kriminal, termasuk begal yang kerap beraksi di sejumlah jalan di Kota Makassar.

Dari 50-an pelaku begal, 19 orang di antaranya masih berusia belasan tahun. Polisi juga menyita barang bukti seperti busur panah dan sejumlah sepeda motor.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya