Liputan6.com, Bandung - Tersulut emosi, seorang pejabat pemeritah Kabupaten Bandung Barat menantang pengunjuk rasa berkelahi. Berita ini mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (3/2/2016).
Kesal dituding tak becus bekerja, asisten satu bidang pemerintahan Kabupaten Bandung Barat menantang pengunjuk rasa berkelahi. Adu mulut yang nyaris baku pukul itu terjadi saat audiensi pejabat dengan massa pendemo di Padalarang.
Pemkab dituding tak bisa mempertahankan lahan sekaligus aset pemerintah. Salah satunya adalah Lapangan Sepak Bola Gunungsari di kawasan Lembang yang beralih ke pihak swasta.
Advertisement
Baca Juga
Di Yogyakarta, seorang kepala dusun tewas tertimbun longsor di desanya sendiri di Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo.
Ironisnya, sang kepala dusun tewas saat memimpin warga untuk gotong royong menggeser tanah longsor di jalan desa pada Rabu dini hari tadi, akibat hujan deras berkepanjangan. Saat itulah longsor susulan terjadi.
Di Pengadilan Negeri Pinrang, Sulawesi Selatan, ratusan korban penipuan calo haji mengamuk.
Mereka kesal karena 7 tahun tak kunjung berangkat menunaikan ibadah haji lantaran ditipu terdakwa, oknum perwira TNI Angkatan Udara berpangkat mayor, yang menipu 125 calon haji asal Pinrang. Korban yang mayoritas ibu rumah tangga berusaha melempar batu ke arah sang mayor.
Di Blitar, Jawa Timur, akibat tanggul jebol ratusan rumah di Kelurahan Sutojayan kembali terendam banjir. Akibatnya, aktivitas warga lumpuh dan sejumlah sekolah diliburkan.
Banjir terjadi akibat hujan deras yang terus turun satu hari satu malam.