VIDEO: Keunikan Bayi yang Lahir di Tahun Kabisat

Lahir di bulan Kabisat dipastikan hanya akan merayakan ulang tahun tiap empat tahun sekali.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Mar 2016, 07:16 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2016, 07:16 WIB
VIDEO: Keunikan Bayi yang Lahir di Tahun Kabisat
Lahir di bulan Kabisat dipastikan hanya akan merayakan ulang tahun tiap empat tahun sekali.

Liputan6.com, Jakarta - 29 Februari 2016 kemarin menjadi hari istimewa bagi Rahmad Arif dan Nur Cahyati, karena anaknya lahir di tanggal Kabisat yang hanya hadir tiap empat tahun sekali.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (1/3/2016), sesuai dengan keunikan kemunculan tanggal ini, maka anak mereka dipastikan hanya akan merayakan ulang tahun tiap empat tahun sekali.

Pasangan warga Nusukan, Banjarsari, Solo Jawa Tengah ini tidak menduga anak sulung mereka akan lahir pada 29 Februari, karena berdasar perkiraan dokter, anak mereka akan lahir 27 Februari namun ternyata mundur dua hari.

Tindak hanya di Solo, Jawa Tengah, di Rumah Sakit Umum Daerah Muntilan, Magelang Jawa Tengah terdapat 7 bayi yang lahir pada tanggal 29 Februari, Senin kemarin.

Ketujuh bayi tersebut seluruhnya dalam kondisi sehat, walau empat di antaranya harus dilahirkan melalui operasi sesar karena pertimbangan medis kedokteran.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya