Truk Pengangkut BBM Terjun ke Jurang di Bogor, Sopir Meninggal

Polisi menduga, truk pengangkut premium sebanyak 16.000 liter mengalami rem blong.

oleh Achmad Sudarno diperbarui 22 Apr 2016, 11:34 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2016, 11:34 WIB
 Truk pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) jatuh ke dalam jurang di Jalan Raya Cigudeg-Jasinga tepatnya di Kampung Gardu Cilame, Kecamatan Ciguged, Kabupaten Bogor, Jumat (22/4/2016) pagi.
Truk pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) jatuh ke dalam jurang di Jalan Raya Cigudeg-Jasinga tepatnya di Kampung Gardu Cilame, Kecamatan Ciguged, Kabupaten Bogor, Jumat (22/4/2016) pagi.

Liputan6.com, Jakarta - Truk pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) jatuh ke dalam jurang di Jalan Raya Cigudeg-Jasinga tepatnya di Kampung Gardu Cilame, Kecamatan Ciguged, Kabupaten Bogor, Jumat (22/4/2016) pagi. Akibat peristiwa itu, sopir truk meninggal dunia.

Truk bermuatan premium sebanyak 16.000 liter diduga hilang kendali saat melaju di jalan menikung dari arah Dramaga menuju Jasinga sekitar pukul 03.30 WIB.

Kemudian truk bernomor polisi B 9005 SFU tersebut terjun ke jurang sedalam 7 meter di sebelah kiri jalan.


Berdasarkan data polisi, sopir truk nahas tersebut diketahui bernama Riyadi (53). Ia tewas dilokasi kejadian karena tergencet badan truk.

Saat kejadian, Riyadi ditemani kernet truk bernama Komarudin (39), yang berhasil selamat. Namun, Komarudin mengalami luka parah sehingga harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.

Dugaan sementara kecelakaan tunggal tersebut akibat rem blong. Truk sebelumnya sempat menghantam separator.

"Diduga karena rem blong," kata Kanit Laka Lantas Polres Bogor Iptu Asep Saepudin.

Kepolisian langsung menghubungi PT Pertama untuk evakuasi truk dari dalam jurang.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya