Liputan6.com, Jakarta - Perantau asal Kota Cirebon, Imam Maulana (32) ditemukan tewas di ruang kantor mal di Blok M, Jakarta Selatan, Senin pagi tadi. Dia datang ke pusat perbelanjaan tersebut lantaran ingin melamar kerja.
"Keterangan saksi bernama Said bahwa dia sempat bertemu korban di basement gedung, Minggu (12 Juni). Karena korban tidur di dak, saksi menanyakan kondisi korban. Korban bilang sakit dan ingin pulang kampung," ujar Kepala Seksie Humas Polres Kebayoran Baru Iptu Linda melalui pesan singkat, Senin (13/6/2016).
Linda mengatakan, kondisi Imam melemah dan mengkhawatirkan. Sehingga Said akhirnya memanggil atasannya Reza untuk membantu Imam. Melihat hal tersebut, Reza membawa Imam ke Puskemas Kebayoran Baru untuk berobat. Namun sampai di Puskesmas, dokter jaga menyarankan Reza membawa Imam ke rumah sakit.
Pukul 04.00 dini hari tadi, Reza membawa Imam pulang ke Blok M Square dan membiarkannya beristirahat di kantor.
"Karena terkendala masalah dana," kata Linda.
Tiga jam kemudian, petugas kebersihan mal mendapati Imam sudah tidak bernafas.
"Tindak lanjut kami, membawa jenazah ke Rumah Sakit Fatmawati dan melakukan visum," ujar Linda.
Sakit dan Tidak Punya Dana Berobat, Perantau Tewas di Blok M Mal
Imam sempat dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati, namun karena tidak ada biaya akhirnya Imam diinapkan di kantor manajemen Blok M Square.
Diperbarui 13 Jun 2016, 13:31 WIBDiterbitkan 13 Jun 2016, 13:31 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Minyakita Tak Sesuai Takaran Juga Ditemukan di Lamongan
VIDEO: Geram Jalan Rusak Makan Korban, Kelompok Pemuda di Pringsewu Swadaya Perbaiki Jalan
6 Momen Sahur Bareng Keluarga Raffi Ahmad di Rumah Pak Muh, Rayyanza Ikut
Kemenhub Belum Terima Pengajuan Izin Indonesia Airlines
IHSG Turun 0,57 Persen, Saham MINE Bertahan di Zona Hijau
VIDEO: Sekolah Masih Tergenang Banjir, Siswa Belajar di Ruang Guru
Prabowo Sambut Kunjungan Kenegaraan Sekjen Partai Komunis Vietnam di Istana Merdeka
Sheila Waroka Bangga dengan Keberhasilan Dante Skipberat, Anak Kedua Artis Senior Lia Waroka
Mudik Gratis Kemenhub 2025 Resmi Dibuka! Cek Jadwal, Rute dan Syaratnya
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Senin 10 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Panduan Lengkap Salat Tarawih: Niat, Jumlah Rakaat, dan Doa Setelahnya
Pramono Anung Bakal Temui Kepala BGN Bahas Program Sarapan Gratis di Jakarta