Segmen 7: Festival Tari Barong hingga Film Star Trek Beyond

Festival Tari Barong digelar di area Pura Taman Ayun, Badung, Bali. Sementara itu, film Star Trek Beyond mulai tayang hari ini.

oleh Liputan6 diperbarui 19 Jul 2016, 06:52 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2016, 06:52 WIB
Festival Tari Barong
Festival Tari Barong digelar di area Pura Taman Ayun, Badung, Bali. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tiada hari tanpa atraksi menarik di Pulau Dewata, Bali, meski musim libur Lebaran dan sekolah sudah berakhir. Festival Tari Barong digelar di area lokasi wisata Pura Taman Ayun, Badung, Bali. Selain untuk menarik wisatawan, festival juga bertujuan untuk mengajak kaum muda bisa menari barong.

Sementara itu, bagi Anda penggemar film Star Trek di Indonesia, cukup beruntung karena Indonesia termasuk lima negara pertama di dunia yang menyaksikan film Star Trek Beyond. Lebih membanggakan lagi, salah satu karakter alien Star Trek, yaitu Manas, diperankan oleh aktor Indonesia, Joe Taslim.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya