Liputan6.com, Jakarta - Basuki Tjahaja Purnama tak takut apapun keputusan hasil gelar perkara kasus dugaan penistaan agama yang akan diumumkan hari ini. Dia terus berkampanye meski nasibnya akan ditentukan hari ini.
"Ahok sangat tenang, dia menghormati hukum, menyerahkan penuh kepada lembaga penegak hukum. Dia percaya pada Kapolri, Bareskrim dan semua yang melaksanakan gelar perkara," ujar Juru Bicara Tim Kampanye Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul kepada Liputan6.com di Jakarta, Rabu (16/11/2016).
Baca Juga
Apapun keputusannya, kata Ruhut, Ahok akan menerima dengan lapang dada. "Apapun keputusannya, kami terima," kata dia.
Advertisement
Mantan Komisi III DPR itu pun yakin Ahok tidak pernah menistakan agama. "Dari awal aku bilang dia tidak bersalah, yang salah Buni Yani," ujar Ruhut.
Apalagi, kata Ruhut, Ahok sudah meminta maaf meski dia tidak bersalah karena tak berniat menistakan agama.
"Beliau (Ahok) minta maaf supaya suasana kondusif," kata dia.
Ruhut mengatakan jika sampai saat ini tidak ada cukup bukti adanya penistaan agama yang dilakukan Ahok. "Berdosalah kita kalau katakan Ahok bersalah," Ruhut memungkas.