Liputan6.com, Jakarta - Keluarga besar Partai Demokrat menyatakan rasa duka mendalam atas wafatnya politikus Sutan Bhatoegana di Rumah Sakit Bogor Medical Center, Jawa Barat, saat menjalani pengobatan kanker hati.
"Selamat jalan, Pak Sutan. Kami mengucapkan innalilahi wainnailahi rojiun, kami mendoakan semoga almarhum diterima di sisi-Nya dan diampuni segala dosanya serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan kekuatan Amin YRA," ujar juru bicara Partai Demokrat, Rico Rustombi, melalui pesan singkat di Jakarta, Sabtu (19/11/2016).
Rico menyatakan Sutan Bhatoegana merupakan sosok politikus yang berjasa membesarkan dan memperjuangkan Partai Demokrat dalam perjuangan demokrasi di Indonesia. Menurut dia, di masa hidupnya Sutan adalah sosok yang menyenangkan dan selalu memiliki rasa humor yang tinggi.
"Beliau tidak pernah lelah dalam mengisi perjuangan partai. Sekali lagi selamat jalan, Pak Sutan, semoga Allah SWT mengampuni semua dosa-dosanya. Amin," ujar Rico seperti dikutip Antara.
Kepala Bagian Humas Direktorat Jenderal Lembaga Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Akbar Hadi menyatakan kabar kepergian Sutan awalnya diterima dari petugas di Lapas Sukamiskin.
Sutan Bathoegana adalah terpidana kasus penerimaan suap senilai 140 ribu dolar AS dan gratifikasi berupa 200 ribu dolar AS, satu unit mobil Toyota Alphard, dan satu unit tanah dan rumah seluas 1.194 meter persegi di Kota Medan.
Putusan pengadilan tingkat pertama pada 19 Agustus 2015 memutuskan Sutan divonis selama 10 tahun penjara ditambah denda Rp 500 juta subsider satu tahun kurungan, namun putusan kasasi Mahkamah Agung pada April 2016 memperberat hukuman Sutan menjadi 12 tahun penjara.
Sejak Mei 2016, Sutan menghuni Lapas Sukamiskin Bandung.
Partai Demokrat: Selamat Jalan, Pak Sutan
Rico menyatakan Sutan merupakan sosok politikus yang berjasa membesarkan dan memperjuangkan Partai Demokrat
Diperbarui 19 Nov 2016, 11:22 WIBDiterbitkan 19 Nov 2016, 11:22 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Situs Forum Terkemuka 4chan Down, Diduga Jadi Korban Peretasan
Harga Terbaru iPhone 12 Sudah Turun Jauh Setelah 16 Series Rilis, Ini Update per April 2025
Tiga Golongan yang Mendapat Kemuliaan di Hari Kiamat, Wajah Mereka Berseri
Penentuan, Manchester United Rencanakan Sesuatu yang Belum Pernah Dilakukan Jelang Lawan Lyon
Penjualan Mobil Astra Sentuh 110.812 Unit hingga Maret 2025
Komisi I Apresiasi Fasilitas Pengujian Bertaraf Internasional BBPPT, Siap Dukung Perluasan
Makmum Menyamai atau Mendahului Imam Sholat, Apa Sholatnya Batal?
Jangan Lewatkan Panasnya Final Four dan Grand Final PLN Mobile Proliga 2025 di Vidio
Latih 240 Ribu Pengawas Koperasi Desa Merah Putih, Kemenkop Butuh Rp 1,2 Triliun
Ganjar Ungkap Banyak Kader yang Ingin Megawati Jadi Ketum PDIP Lagi
Hotma Sitompul Meninggal Dunia, Ini 7 Potret Kenangannya
Tips Traveling Hemat Ruang: Bawa Pakaian Secukupnya tapi Tetap Fashionable