Liputan6.com, Jakarta - Sidang perdana kasus dugaan penistaan agama oleh Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok siap digelar pada 13 Desember 2016. Mengantisipasi aksi tak diinginkan pada sidang terbuka untuk umum ini, Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara pun melakukan beberapa persiapan.
"(Persiapan) sidang perkara (Ahok) tentu harus ditangani dengan baik, profesional, dan independen," ujar Humas PN Jakut Hasoloan Sianturi saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Senin (5/12/2016).
Melihat kemungkinan massa membludak pada sidang perdana, kata Hasoloan, PN Jakut akan melihat berapa daya tampung ruang sidang utama. "Kita lihat nanti daya tampung dan kapasitas. Kondisi dan kapasitas harus menyesuaikan dengan yang kita miliki, di ruang Kusuma Atmadja," kata dia.
Lebih lanjut, Hasoloan mengatakan siap berkordinasi dengan pihak kepolisian dan kejaksaan guna memperketat pengawalan dan memperlancar jalannya sidang perdana kasus Ahok ini.
Dalam kasus ini, PN Jakut telah menyiapkan lima orang hakim. "H. Dwiarso Budi Santiarto, SH. M.Hum selaku hakim ketua, Jupriyadi SH. M.Hum, dan Abdul Rosyad SH, Joseph V Rahantokman SH, I Wayan Wirjana SH selaku hakim anggota," ungkap Hasoloan.
Dwiarso dipilih sebagai hakim ketua, kata Hasoloan, karena dia merupakan Ketua PN Jakarta Utara.
Persiapan PN Jakut Gelar Sidang Perdana Kasus Ahok
Sidang perdana kasus Ahok siap digelar pada Selasa 13 Desember 2016 pagi .
diperbarui 05 Des 2016, 19:42 WIBDiterbitkan 05 Des 2016, 19:42 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama saat mengikuti sidang lanjutan di MK, Jakarta, Senin (5/9). Ahok menjalani Sidang Lanjutan dengan agenda mendengarkan keterangan Presiden dan DPR. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Solar Gard Tambah Outlet Quantum PPF di Jakarta, Ini yang Ditawarkan
Anak Bunuh Ayah dan Nenek di Cilandak Jaksel, Polisi Periksa Empat Sekuriti
Pemuda Pancasila Bakal Bantu Menangkan Ridwan Kamil-Suswono Jika Pilkada Jakarta Digelar 2 Putaran
Bob Bryar Eks Drummer My Chemical Romance Ditemukan Meninggal Dunia, Ini 5 Faktanya
Cara Membuat Puding Lezat dan Lembut: Panduan Lengkap
Paslon Patahana Kota Santri Diprediksi Kembali Pimpin Kabupaten Tasikmalaya
Brand Kaus Bergambar Ka'bah yang Dipakai INA BADVILLAIN Minta Maaf Usai Banjir Kritik
6 Potret Jhony Saputra Anak Haji Isam, Jadi Komisaris Utama di Usia 21 Tahun
Donald Trump Siap Perang Dagang, Investor Perlu Antisipasi Diversifikasi Aset
Sudah Amankan Javier Mascherano dan Luis Suarez, Inter Miami Segera Perpanjang Kontrak Lionel Messi
Jelang Hari Disabilitas Internasional 2024, Kemensos Kampanyekan Setara Berkarya
Rommy PPP Beri Selamat untuk Pram-Doel Menang Pilkada Jakarta