Megawati Terpilih Jadi Ketua Dewan Pengarah UKP Pancasila

Dalam rapat juga ditentukan, pertemuan seluruh Dewan Pengarah dan Struktur eksekutif UKP-PIP akan dilakukan sebulan sekali.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 07 Jun 2017, 12:53 WIB
Diterbitkan 07 Jun 2017, 12:53 WIB
Megawati Soekarnoputri bersama dewan pengarah UKP-PIP
Megawati Soekarnoputri bersama dewan pengarah UKP-PIP (Liputan6.com/Ahmad Romadoni)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah dilantik, seluruh Dewan Pengarah dan Kepala Unit Kerja Pembinaan Ideologi Panasila (UKP-PIP) mengadakan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Dari pertemuan itu, Megawati Soekarnoputri terpilih menjadi Ketua Dewan Pengarah UKP-PIP.

"Ketua Dewan Pengarah Ibu Megawati, Sekretaris Pak Wisnu yang dari Hindu," kata Kepala UKP-PIP Yudi Latif, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (7/6/2017).

Dalam rapat juga ditentukan, pertemuan seluruh Dewan Pengarah dan Struktur eksekutif UKP-PIP akan dilakukan sebulan sekali. Sambil menunggu para deputi yang akan diseleksi dan diputuskan oleh Presiden.

Yudi juga belum mengetahui lokasi pertemuan rutin itu. Mengingat UKP-PIP belum memiliki kantor. Tapi paling tidak, dia ingin kantor UKP-PIP mudah diakses oleh masyarakat.

Lokasi sangat penting saat ini. UKP-PIP akan berkomunikasi dengan banyak komunitas untuk membahas masalah Pancasila lebih dalam. Selain itu, Yudi tidak ingin ada sistem protokol yang rumit.

"Kita akan cari kantor. Di tempat yang lebih mudah diakses oleh rakyat, karena kan kita akan terlihat dengan banyak komunitas sehingga akan mudah diakses. Tidak perlu protokol yang rumit rumit," ucap Yudi.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya