Diteriaki Korbannya, Penjambret Ponsel Babak Belur Dihajar Massa

Pelaku penjambret ponsel di Kota Baru, Jambi babak belur dihajar massa.

oleh Winda Ayu Larasati diperbarui 06 Agu 2017, 12:01 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2017, 12:01 WIB

Patroli Indosiar, Jambi - Seorang penjambret di Kecamatan Kota Baru, Jambi, babak belur menjadi bulan-bulanan warga usai tertangkap saat melakukan aksinya. Aparat kepolisian yang segera tiba di lokasi langsung mengamankan penjambret dari amukan massa.

Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Minggu (6/8/2017), pelaku jambret yang tertangkap warga di Jalan Hasanah III Kecamatan Kota Baru, Jambi, dibawa menggunakan ke kantor polisi usai menjadi bulan-bulanan warga.

Sebelum tertangkap, pelaku menggasak satu unit telepon genggam korban yang telah diikutinya. Korban yang berteriak minta tolong membuat panik pelaku hingga akhirnya terjatuh, warga sekitar pun segera menangkap dan menghajar pelaku.

Sampai saat ini, kasus penjambretan tersebut ditangani oleh kepolisian dari sektor Kota Baru.

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya