Usut Dugaan Korupsi di Dinas Damkar, Polres Depok Kebanjiran Dukungan

Kepolisian tengah menindaklanjuti laporan dugaan korupsi pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok.

oleh Dicky Agung Prihanto diperbarui 20 Apr 2021, 01:14 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2021, 01:14 WIB
karangan bunga di Mapolres Depok
Sejumlah karangan bunga memenuhi halaman Mapolres Metro Depok sebagai dukungan pengusutan kasus korupsi pada Dinas Pemadam Kebakaran Depok. (Liputan6.com/Dicky Agung Prihanto)

Liputan6.com, Depok - Sejumlah karangan bunga membanjiri halaman depan Markas Polres Metro Depok. Karangan bunga dari berbagai elemen masyarakat itu berisi dukungan terhadap kepolisian yang tengah mengusut kasus dugaan korupsi pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok.

Paur Humas Polres Metro Depok, Iptu I Made Budiman mengatakan, karangan bunga tersebut sudah berada di halaman markas sejak Senin (19/4/2021) pagi.

"Kalau dilihat karangan bunga sebagai bentuk dukungan penanganan kasus yang terjadi saat ini," ujar Made, Senin (19/4/2021).

Made menjelaskan, Polres Metro Depok akan menangani perkara tersebut secara profesional dan transparan. Made mengapresiasi dukungan dan kepercayaan masyarakat kepada Polres Metro Depok.

"Terima kasih atas dukungan masyarakat yang telah percaya terhadap kinerja Polri," terang Made.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Periksa Pejabat Dinas Damkar Depok

Sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKBP I Made Bayu Sutha mengatakan, pihaknya telah meminta keterangan dari beberapa pejabat Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok terkait dugaan kasus korupsi.

Kepolisian tengah menindaklanjuti laporan dugaan korupsi terkait pemotongan anggaran insentif terhadap pegawai pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok.

"Ini lagi kita minta klarifikasi karena viral melalui media sosial," singkat Bayu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya