Ada Demo Buruh soal UMP di Balai Kota DKI, Transjakarta Alihkan Sejumlah Rute

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian rute, imbas adanya demonstrasi terkait penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta 2024 di Balai Kota.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Nov 2023, 15:14 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2023, 15:00 WIB
FOTO: Menjajal Bus Listrik Transjakarta saat PPKM Level 1
Bus listrik Transjakarta melintas di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (4/11/2021). Layanan uji coba bus listrik Transjakarta berpelanggan rute Blok M-Balai Kota beroperasi lebih awal mulai pukul 05.00-21.30 WIB. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian rute imbas adanya demonstrasi terkait penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta 2024 di Balai Kota, Jakarta Pusat, pada Selasa (21/11/2023).

Kepala Departemen Humas dan CSR PT Transjakarta Wibowo mengatakan, terdapat dua rute TransJakarta yang mengalami penyesuaian.

Dua rute tersebut adalag Pulogadung-Rawa Buaya (2A) dan PGC-Juanda (5C).

"Penyesuaian dilakukan agar tetap memobilitas masyarakat yang beraktivitas menggunakan rute-rute tersebut," kata Bowo dalam rilis resminya.

Adapun bentuk penyesuaian yang dilakukan adalah sebagai berikut.

1. Pulogadung-Rawa Buaya (2A)

Arah Rawa Buaya: Pulogadung normal sampai Senen – Kwitang – Gambir 1 – Istiqlal – Juanda – Pecenongan – Lampu merah Harmoni – Lurus – Halte Petojo – Normal sampai Rawa Buaya.

Halte yang tidak dilalui:- Halte Monas- Halte Balaikota

Arah Pulogadung: Pulogadung via Pejambon – Kwitang dan seterusnya normal ke arah Pulogadung

Halte yang tidak dilalui:- Halte Monas- Halte Balaikota- Halte Gambir 2

 

Halte Lainnya

Halte Transjakarta Harmoni Direlokasi Sementara
Bus melintasi Halte Transjakarta Harmoni yang ditutup, Jakarta, Kamis (9/3/2023). Halte Sentral Transjakarta Harmoni direlokasi sementara sejak 4 Maret 2023. (Liputan6.com/Johan Tallo)

2. PGC – Juanda (5C)

Arah Juanda: PGC – Pal Putih – Kwitang p tugu Tani – Lurus – Gambir 1 – Istiqlal – Juanda.

Halte yang tidak dilewati:- Halte Balaikota

Arah PGC: Juanda - Pecenongan - Keluar jalur - Belok kiri - Jl Veteran - erdeka utara - Monas - Putar balik di patung kuda - Monas – PGC.

Halte yang tidak dilewati:- Halte Balaikota

"Transjakarta mengimbau pelanggan untuk bisa menyesuaikan pelayanan dan Transjakarta akan terus menginformasikan layanan Transjakarta terkini secara masif untuk diketahui masyarakat," ujar Bowo.

 

Reporter: Lydia Fransisca

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya