Sedot Banjir Pluit, 6 Mobil Pompa Dikerahkan

Permukaan air di Pluit, Jakarta Utara mencapai ketinggian sekitar 40 cm.

oleh Widji Ananta diperbarui 20 Jan 2014, 11:17 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2014, 11:17 WIB
banjir-pluit-jokowi130122b.jpg
... Selengkapnya
Hujan yang terus mengguyur wilayah Jabodetabek membuat wilayah Pluit, Jakarta Utara terendam banjir. Hingga kini, tinggi permukaan air mencapai 40 cm.

Petugas lapangan Suku Dinas Pekerjaan Umum (PU) Jakarta Utara Rito mengatakan, kondisi permukaan air di Pluit masih tinggi, walaupun jika dihitung dari kemarin sudah berkurang. Untuk mengurangi volume air, mobil pompa pengendali banjir dikerahkan.

"Dari kemarin itu, sekitar pukul 18.00 WIB, 5 unit mobil pompa pengendali banjir Dinas PU sudah stanby. Dan kita sudah sedot. Ya Alhamdulillah, berkurang," ujar Rito di Jalan Pluit Permai, Jakarta Utara, Senin (20/1/2014).

"1 unit mobil lagi sedang menuju kesini untuk menambah daya sedot genangan air. Biar cepat kering," ujarnya.

Rito melanjutkan, genangan air di Jalan Pluit Permai terbilang tinggi karena daerahnya yang rendah. "Ya karena rendah saja. Makanya genangan airnya tinggi," kata dia.

Sementara itu, pantauan Liputan6.com di lokasi, petugas penyedotan sedang bekerja. 5 unit mobil pengendali banjir Dinas Provinsi sudah terparkir. Arus lalu-lintas pun dialihkan ke Pluit Barat. (Mvi/Ism)

Baca juga:

Buka Paksa Pintu Air, Warga Waduk Pluit `Pamer` Ke Jokowi
Sehari Diresmikan, Kantor Polisi di Pluit Jadi Lokasi Pengungsian
Mogok di Tengah Banjir Pluit, Mobil Mewah Ditinggal Pemilik

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya