Tayang di Vidio, Berikut Alasan Wajib Nonton Juara the Movie

Film Juara berkisah tentang mahasiswa bernama Bisma (Bisma Karisma). Di kampus, ia selalu ditindas oleh geng yang diketuai oleh Attar (Ciccio Manassero). Simak alasan nonton film Juara the Movie

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Jan 2022, 08:40 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2022, 08:40 WIB
film Juara Vidio
Saksikan film Juara hanya di platform Vidio. (Dok.Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Film Juara merupakan film Indonesia bergenre drama-aksi yang dirilis pada April 2016. Di bawah arahan Charles Ghozali, film ini menggandeng Bisma Karisma sebagai pemeran utamanya. Buat Anda yang belum menonton film Juara, jangan sedih karena film ini tersedia di platform Vidio.

Film berdurasi 106 menit ini berkisah tentang mahasiswa bernama Bisma Bisma Karisma. Di kampus, ia selalu ditindas oleh geng yang diketuai oleh Attar (Ciccio Manassero). Alasannya, karena ia melakukan sebuah kesalahan saat ospek. 

Untuk menghentikan semuanya, Bisma berniat untuk berlatih bela diri. Ia pun meminta izin kepada ibunya, namun sang ibu tak mengizinkannya. Entah apa alasan dibalik keputusan tersebut.

Hingga suatu hari, Bisma dirasuki oleh hantu yang jago bela diri. Seketika, Bisma menjadi petarung yang hebat. Namun ia penasaran dengan identitas hantu yang merasukinya. Setelah ditelusuri, ternyata hantu itu berkaitan dengan alasan ibunya melarangnya belajar bela diri.

Film Juara the Movie tak hanya menghadirkan plot unik dan menghibur, namun juga nilai-nilai moral yang bermanfaat. Berikut alasan mengapa film Juara layak Anda saksikan.

 

 

1. Cerita yang Apik

Film ini memiliki skenario yang baik, kaya akan hiburan, tanpa mengesampingkan nilai-nilai moral yang disampaikan dalam film ini. Film ini dapat dinikmati ketika bersantai bersama keluarga, dan tidak banyak film Indonesia yang seperti ini. 

Juara bercerita soal nilai-nilai keluarga dan cinta, terlihat dari peran Sarah (Cut Mini Theo), ibu Bisma yang dengan tulus memberikan segenap cintanya kepada anaknya. Selain itu, film ini juga menyampaikan pesan untuk melawan tindakan pem-bully-an di antara remaja. 

2. Akting Memukau Para Aktor

Film ini memiliki banyak adegan bela diri di dalamnya dan para pemain berusaha untuk menampilkan adegan yang maksimal dan tampak realistis. Bahkan, Bisma Karisma menghabiskan waktu 8 bulan untuk berlatih bela diri. Terbukti, Bisma dapat menampilkan akting yang maksimal dalam film ini serta meraih banyak penghargaan.

Penghargaan tersebut antara lain Aktor Pendatang Baru Terpilih (Piala Maya 2016), Pemeran Pendatang Baru Terbaik dan Pemeran Pendatang Baru Terfavorit (Indonesian Movie Actors Awards 2017).

Itu dia alasan mengapa film Juara layak untuk Anda saksikan. Buat Anda yang penasaran dengan film ini, jangan khawatir karena nonton film Juara bisa melalui aplikasi Vidio.

Penulis : Adhera Wardani

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya