10 Unit Porsche 911 GT3 di Indonesia Kena `Recall`

Porsche Indonesia menarik 10 unit porsche 911 GT3 karena adanya gangguan mesin.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 01 Apr 2014, 21:28 WIB
Diterbitkan 01 Apr 2014, 21:28 WIB
Porsche 911 GT3
(Foto: Worldcarfans.com)

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak lebih dari 10 unit Porsche 911 GT3 yang beredar di Indonesia ikut ditarik menyusul keputusan kantor pusat untuk mengganti mesin dari mobil tersebut.

Public Relation and Media Porsche Indonesia, Salman Farouk Al Hakim, mengatakan, mesin pengganti saat ini masih dalam proses pengiriman.

"Seluruh mesin masih dalam perjalanan dari Jerman. Seluruh pemilik Porsche 911 GT3 di Indonesia telah dikomunikasikan masalah ini," ujar Salman seusai acara Pre-Challenge Porsche Macan di Jakarta, Selasa (1/4/2014).

Sebelum ada keputusan untuk mengganti mesin Porsche 911 GT3, perusahaan, kata Salman, mengimbau pemilik untuk sementara waktu tidak mengendarai mobil tersebut. "Per Februari lalu kami beritahu konsumen untuk masalah itu," imbuh dia.

Seperti diketahui, Porsche memutuskan menarik 785 unit model 911 GT3 yang beredar di seluruh dunia akibat peristiwa kebakaran yang melibatkan dua unit mobil tersebut.‎ Untungnya tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu.

Juru bicara Porsche mengonfirmasi, terbakarnya dua unit 911 GT3 dikarenakan longgarnya sekrup yang berada di dalam batang penghubung piston. "Blok mesin akan diganti keseluruhan. Untuk jumlah ada lebih dari 10 unit yang terdampak," kata Salman tanpa memberikan angka pasti.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya