Liputan6.com, Jakarta Menghadapi liburan Idul Fitri 1435, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) dengan menggandeng Datsun kembali menggelar posko bantuan mudik bertajuk Nissan & Datsun Sahabat Mudik. Program ini terdiri dari Nissan & Datsun Rest Point dan Nissan & Datsun Mobile Siaga di sepanjang jalur mudik.
“Melalui kegiatan ini kami ingin memberikan total ownership experience dalam memiliki produk Nissan dan Datsun kepada para pelanggan kami selama melakukan kegiatan mudik ke kampung halamannya,” ujar Teddy Irawan, Vice President Product Planning, Aftersales, Dealer Development, & Customer Satisfaction NMI, melalui siaran persnya yang ditulis Jumat (18/7/2014).
PT NMI menyediakan 11 posko Nissan & Datsun Rest Point (NDRP), 8 Nissan & Datsun Mobile Siaga (NDMP) yang tersebar di sepanjang rute mudik.
Nissan & Datsun Rest Point (NDRP)
NDRP merupakan posko peristirahatan bagi pemilik kendaraan Nissan yang melakukan perjalanan mudik. NDRP merupakan posko peristirahatan bagi pemilik kendaraan Nissan yang melakukan perjalanan mudik.
Posko NDRP beroperasi penuh selama 24 jam dan menyediakan fasilitas check-up gratis kendaraan Nissan. Selain itu tersedia juga fasilitas ruang tunggu yang nyaman, lengkap dengan AC, TV, makan ringan, minuman, kursi pijat dan merchandise. NDRP juga dilengkapi oleh service car sehingga dapat menghampiri pemudik jika terjadi kendala teknis pada kendaraan pemudik di jalan.
Nissan & Datsun Mobile Siaga (NDMS)
NMI juga mempersiapkan layanan siaga 24 jam yang bersifat mobile (bergerak) pada 8 titik jalur mudik seputar pulau Jawa-Bali dengan dukungan unit Nissan Service Car. Layanan ini dapat digunakan ketika konsumen Nissan membutuhkan bantuan darurat dan lokasinya tepat berada di jangkauan Nissan Mobile Siaga dengan syarat jangkauan 25km dari titik standby NDMS.
Nissan & Datsun Mobile Siaga (NDMS) ini beroperasi pada tanggal 26 Juli hingga 3 Agustus di Pamanukan (jalur Cikampek, sampai Cirebon), Tegal (jalur Cirebon/Kanci sampai Pemalang/Prupuk), Ciamis (jalur Nagreg, Tasikmalaya sampai Karangpucung), Nagreg (jalur Nagreg sampai Tasikmalaya), Lasem (jalur Kudus sampai Tuban), Salatiga (jalur Semarang sampai Surakarta/Solo), Magetan (jalur Wonogiri sampai Caruban), dan Negara (jalur Gilimanuk sampai Denpasar).
Keselamatan dalam berkendara pelanggan menjadi hal yang utama bagi kami, sehingga para pemilik kendaraan Nissan & Datsun dapat merayakan momen spesial hari raya Idul Fitri bersama keluarganya dengan penuh suka cita,” tutup Teddy Irawan.
Sambut Libur Lebaran, Nissan Gelar Posko Sepanjang Jalur Mudik
PT NMI menyediakan 11 posko Nissan & Datsun Rest Point (NDRP), 8 Nissan & Datsun Mobile Siaga (NDMP) yang tersebar di sepanjang rute mudik.
Diperbarui 18 Jul 2014, 10:05 WIBDiterbitkan 18 Jul 2014, 10:05 WIB
PT NMI menyediakan 11 posko Nissan & Datsun Rest Point (NDRP), 8 Nissan & Datsun Mobile Siaga (NDMP) yang tersebar di sepanjang rute mudik.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tak Punya Izin Gudang, UD Sentoso Seal Milih Jan Hwa Diana Terancam Ditutup?
VIDEO: Ormas yang Bakar Mobil Polisi Depok Akhirnya Ditangkap!
Berdoa di Kedutaan Vatikan Jakarta, Umat Tulis Pesan Terakhir untuk Paus Fransiskus
Jelang Keberangkatan Haji 2025, Bolehkah Konsumsi Obat Penunda Haid untuk Kelancaran Ibadah?
Kenalan dengan Pemain Back of Love di Vidio: Drama Korea Terbaru yang Menggunggah Emosi
Gunung Semeru Erupsi Hari Ini Selasa 22 April 2025, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 800 Meter
Daftar Harga Ayam 1 Kilogram Terbaru April 2025
BPOM dan BPJPH Temukan 9 Produk Mengandung Unsur Babi, 7 Diantaranya Bersertifikat Halal
70 Selamat Idul Adha Bahasa Inggris dan Artinya yang Penuh Doa
Temukan Kucing Tersembunyi di Gambar Popcorn Ini, Buktikan Kamu Ahli Teka-Teki
Riding Cantik Hari Kartini, Lady Bikers Tampil Keren dengan Sentuhan Budaya Lokal
9 Potret Dapur di Rumah Mewah Ifan Seventeen dan Citra Monica yang Modelnya Ala Eropa