Mobil Murah Ferrari Bakal Pakai Mesin Sekelas Maserati

Ferrari mempersiapkan model ini sebagai pengganti California yang telah dipasarkan sejak 2008 lalu.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 08 Apr 2015, 15:13 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2015, 15:13 WIB
Mobil Murah Ferrari Bakal Pakai Mesin Sekelas Maserati
Ferrari mempersiapkan model ini sebagai pengganti California yang telah dipasarkan semenjak 2008 lalu.... Selengkapnya

Liputan6.com, Maranello - Mobil sport entry level dengan kisaran output pada 500 Tk saat ini paling banyak diburu kalangan berduit. Melihat potensi ini, Ferrari , selaku produsen mobil sport terkemuka dunia tergiur.

Tak ingin tertinggal dengan kompetitor, pabrikan yang bermarkas di Maranello ini kabarnya tengah mempersiapkan model entry level.  Melansir laman Boldride, Rabu (8/4/2015), sportcar entry level ini akan didukung mesin V6 twin turbo dan mengisi varian di bawah model bermesin V8.

Menurut bocoran dari pihak Fiat Chrysler selaku perusahaan induk Ferrari, mobil sport ini bakal menjadi penantang Porsche 911 Turbo S, Mercedes Benz AMG GT, dan McLaren 570S.

Adapun mobil sport 'murah' Ferrari ini akan dirilis pada 2019 mendatang. Alasannya, pada tahun tersebut baik McLaren 570S maupun Mercedes Benz AMG GT sedang memasuki pertengahan siklus hidup.

Ferrari pun dapat dikatakan telah siap dengan mesin V6 karena pernah memproduksinya untuk Maserati. Beberapa tahun yang lalu, Maserati memiliki lini model yang didukung mesin V6 berkapasitas 3,0 liter hasil karya Ferrari.

Model ini pun dipersiapkan sebagai pengganti model California yang telah dipasarkan semenjak 2008 lalu. Diperkirakan, Ferrari bakal memasarkan sportcar 'murah' itu dengan harga US$ 180 ribu atau sekitar Rp 2,34 miliar.

(ysp/gst)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya