Kawasaki Ingin Bangkitkan Motor Legendarisnya

Sejumlah model baru Kawasaki yang bergaya retro cukup sukses dipasaran. Atas dasar ini, pabrikan asal Jepang itu berniat untuk membangkitkan salah satu model legendarisnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Jan 2019, 19:26 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2019, 19:26 WIB
Kawasaki
Kawasaki Meguro. (Motorcycle.com)

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah model baru Kawasaki yang bergaya retro cukup sukses dipasaran. Atas dasar ini, pabrikan asal Jepang itu berniat untuk membangkitkan salah satu model legendarisnya.

Mengutip dari Motorcycle.com, pabrikan asal Jepang tersebut bahkan baru saja mengisi dokumen motor baru dengan nama 'Meguro'.

Sebenarnya, Meguro adalah pabrikan motor asal Jepang yang berdiri pada tahun 1930-an. Pertengahan 1950-an, mereka menghadirkan kembaran BSA A7 dari Inggris. Sontak, Meguro pun langsung masuk ke jajaran produsen terlaris di Jepang.

Pada 1960, Kawasaki mulai tertarik dan beberapa tahun kemudian mengakuisisi Meguro. Kawasaki pun tetap memroduksi kloning BSA A7, namun mengubah namanya menjadi Kawasaki Meguro K1 dan Kawasaki K2. Motor inilah yang menjadi cikal bakal Kawasaki W-series.

Berdasarkan sejarahnya, bisa jadi Kawasaki akan benar-benar memberikan yang terbaik pada generasi terbaru Meguro. Pasalnya, motor ini terbilang kaya sejarah bagi mereka.

 

Selanjutnya

Sayangnya, masih belum ada informasi detail terkait generasi terbaru Kawasaki Meguro. Bisa jadi, motor ini adalah produk yang benar-benar baru.

Selain itu, tak menutup kemungkinan bahwa Kawasaki Meguro akan menjadi sub-produk dari Kawasaki W-series.

Sumber: Otosia.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya