Honda Supra X 125 FI Ganti Baju, Harganya?

PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi menghadirkan Honda Supra X 125 FI dengan desain stripe terbaru. Menjadi salah satu motor bebek andalan, pabrikan otomotif asal Jepang tersebut memberikan grafis chequrered flag yang lebih tajam dan minimalis.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 10 Mar 2019, 12:12 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2019, 12:12 WIB
Honda Supra X 125 FI
Honda Supra X 125 FI

Liputan6.com, Jakarta PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi menghadirkan Honda Supra X 125 FI dengan desain stripe terbaru. Menjadi salah satu motor bebek andalan, pabrikan otomotif asal Jepang tersebut memberikan grafis chequrered flag yang lebih tajam dan minimalis.

Direktur Pemasaran AHM Thomas Wijaya mengatakan, Honda Supra X 125 FI merupakan salah satu pilihan terbaik pencinta motor bebek di Tanah Air.

“Pasar motor bebek sebagai salah satu segmen penting kami. Penyegaran pada Honda Supra X 125 FI ini diharapkan mampu mengakomodasi keinginan konsumen pecinta sepeda motor bebek untuk memiliki sepeda motor yang tangguh dalam menemani aktivitas sehari-hari,” ujar Thomas.

Untuk sektor dapur pacu, Supra X 125 FI hadir dengan menggendong mesin 125 cc 4 tak SOHC yang disertai dengan teknologi Programmed Fuel Injection (PGM-FI), sehingga mampu menghasilkan pemakaian bahan bakar yang lebih efisien hingga mencapai 57,2 km/l (EURO 3) berdasarkan pengetesan internal perusahaan.

Melalui penyematan dual keen winker dan position light yang dilengkapi dengan garis reflektor, motor pabrikan otomotif berlambang sayap mengepak ini diklaim tampil lebih sporti.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Selanjutnya

Selain itu, lampu belakang Honda Supra X 125 FI telah mendapatkan teknologi LED serta tampilan speedometer, odometer, Malfunction Indicator Lamp (MIL) dan indikator bahan bakar disebut lebih modern. Honda Supra X 125 FI memiliki beberapa fitur unggulan, seperti kunci kontak bermagnet yang dapat menutup secara otomatis dan digunakan sebagai pembuka jok (auto secure key shutter with seat opener), gantungan barang dengan pengaman (foldable hook) serta socket pengisian baterai (power charger) perangkat elektronik seperti handphone.

Tingginya minat konsumen akan motor bebek ini dibuktikan dengan adanya 135 komunitas Honda Supra yang telah terbentuk untuk mewadahi 1.700 anggota komunitas.

Terkait harga, Honda Supra X 125 FI tipe CW dipasarkan dengan harga Rp18,1 juta. Sementara itu, tipe SW dipasarkan dengan harga OTR Rp17,05 juta, OTR (on the road) DKI Jakarta.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya