Brosur Mitsubishi Eclipse Cross Facelift Bocor di Dunia Maya

Mitsubishi Eclipse Cross terbaru tak lama lagi bakal diluncurkan. Namun baru-baru ini brosurnya beredar di dunia maya.

oleh Arief Aszhari diperbarui 15 Okt 2020, 07:03 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2020, 07:03 WIB
Brosur Mitsubishi Eclipse Cross Faccelift (Paultan)
Brosur Mitsubishi Eclipse Cross Faccelift (Paultan)

Liputan6.com, Jakarta - Tiga tahun setelah meluncur di pasar, Mitsubishi Eclipse Cross akhirnya mendapatkan penyegaran signifikan. Namun sebelum resmi dipasarkan, brosur SUV dari Jepang ini sudah beredar di dunia maya.

Melansir Paultan, informasi terkait versi pembaharuan Mitsubishi Eclipse Cross ini, muncul di forum otomotif Spanyol, Cochespias, dan memperlihatkan desain baru secara lengkap.

Bagian depan dan belakang model ini menerima perubahan menyeluruh. Wajah depannya, meminjam konsep Engelberg Tourer/e-Yi and e-Evolution.

Model ini dilengkapi grill hitam glosy, lampu depan baru, dengan desain dua tingkat seperti XPander dengan strip atas yang lebih ramping dengan LED.

Lampu utama berpindah ke bumper, dengan warna bodi yang baru, termasuk skid plate anyar.

Bagian buritan mengalami ubahan yang cukup radikal, dengan lampu belakang yang lebar, dan kaca yang sudah tidak terbelah. Sebagai gantinya, ada lampu belakang berbentuk L yang lebih konvensional.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Mesin

Bumper belakang mempertahankan desain lama, dengan desain pelat selip yang mencerminkan bagian depan. Selain itu, pelek juga berubah.

Mitsubishi Eclipse Cross facelift juga akan mendapatkan varian plug-in hybrid. Belum ada detail mesin yang dirilis, namun teknologinya akan diturunkan dari Outlander PHEV.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya