Liputan6.com, Jambi - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi menyatakan, ada 2.264 warga Suku Anak Dalam (SAD) di Jambi resmi masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) pilkada serentak 9 Desember 2015 mendatang.
   Â
Komisioner KPU Jambi Sanusi mengatakan, jumlah warga SAD Jambi tersebut tersebar di 4 daerah kabupaten. Di antaranya di Kabupaten Batanghari tercatat ada 1.456 pemilih, Kabupaten Sarolangun 232 pemilih, Kabupaten Merangin 264 pemilih dan Kabupaten Tebo 312 pemilih.
Dari jumlah itu, untuk Kabupaten Sarolangun ada 3 TPS khusus untuk warga SAD. Lalu 6 TPS di Merangin yang berbaur dengan warga sekitar. Kemudian untuk Kabupaten Tebo ada 1 TPS khusus dengan jumlah pemilih 260 orang.
"Sementara yang lainnya menyebar, berbaur dengan warga biasa," ujar Sanusi di Jambi, Selasa 3 November 2015.
Khusus di Kabupaten Batanghari, 3 TPS khusus warga SAD terdapat di Desa Padang Kelapo, Sungai Lingkar, dan Batu Sawar dengan jumlah pemilih 784 orang. Ada juga pemilih dari warga SAD di Desa Bungku, Kabupaten Batanghari sebanyak 672 orang yang berbaur dengan warga sekitar.
"Meski warga SAD sering berpindah-pindah, mereka adalah warga Indonesia juga. Jadi sama hak pilihnya, harus diakomodir," tambah Sanusi. (Sun/Ron)
2.264 Warga Suku Anak Dalam Jambi Ikut Pilkada Serentak
Meski warga Suku Anak Dalam sering berpindah-pindah, mereka adalah warga Indonesia juga dan ikut memilih.
diperbarui 04 Nov 2015, 14:00 WIBDiterbitkan 04 Nov 2015, 14:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menko Airlangga Kumpulkan Menteri Ekonomi Minggu-Minggu, Ini Bahasan Pentingnya
Polisi Kembali Tangkap 2 Tersangka Kasus Judi Online Komdigi, Total Sudah 16 Orang
Kaesang: Jokowi Bakal Hadiri Kampanye Pilkada 2024 di Bali Bareng PSI
Penjualan Matahari Sentuh Rp 9,48 Triliun hingga kuartal III 2024
Potongan Bahan Peledak Ditemukan Setelah Ledakan di Bandara Miyazaki Jepang
Alasan Mulut Dibungkam pada Yaumul Hisab Hari Kiamat, Tafsir Surah Yasin Ayat 65
Mayat Bayi Perempuan Ditemukan di TPS Rawajati Pancoran
Jelang Pilpres AS 2024, Massa Pro-Palestina Gelar Unjuk Rasa Desak Gencatan Senjata di Gaza
Israel Klaim Tangkap Agen Rahasia Senior Hizbullah di Lebanon
Cara Screenshot di HP, Laptop dan PC: Panduan Lengkap
Cara Mengobati Gusi Bengkak Disertai Nyeri, Lakukan dengan Benar
Cara Cek Ginjal Sendiri untuk Mendeteksi Kondisinya, Ini Waktu yang Tepat