Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan menemui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Ahok bakal memberitahukan dirinya telah memutuskan maju Pilkada DKI 2017 lewat jalur partai politik.
"Sekarang saya laporin 'bu saya dengan TemanAhok memutuskan pakai parpol'," kata Ahok usai Halal Bihalal di markas TemanAhok, Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu 27 Juli 2016.
Selain mengabarkan keputusan maju lewat jalur partai, tujuan Ahok bertemu Megawati dalam rangka bersilaturahmi. Ia mengaku, Lebaran Idul Fitri tahun ini belum menyambangi Presiden ke-5 RI tersebut.
"Belum Lebaran sama beliau, jadi mau ketemu," ujar mantan Bupati Belitung Timur itu.
Kendati, Ahok belum menentukan waktu pertemuan dengan Megawati. Dia memastikan, pertemuan itu dilakukan apabila pimpinan PDIP itu sedang tidak sibuk.
"Saya enggak tahu waktu bu Mega, kapan," tandas Ahok.
Putuskan Maju Pilkada Lewat Partai, Ahok Bakal Temui Megawati
Selain mengabarkan keputusan maju lewat jalur partai, tujuan Ahok bertemu Megawati dalam rangka bersilaturahmi.
diperbarui 28 Jul 2016, 05:04 WIBDiterbitkan 28 Jul 2016, 05:04 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan ucapan selamat kepada Basuki Tjahaja Purnama usai acara pelantikan Gubernur di Istana Negara, Rabu (19/11/2014). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Golkar Siap Jadi Partai Pelopor Instruksi Prabowo soal Makan Bergizi Gratis
Indonesia Best BUMN Awards 2024 Beri Apresiasi untuk Dedikasi BUMN pada Bangsa
Mendag: Produk Impor Ilegal Bikin Industri Tekstil Tak Berkembang
Material Handling Adalah Kunci Efisiensi Operasional Industri Modern
Penerimaan Pajak Sentuh Rp 1.517 Triliun hingga Oktober 2024
Indosat akan Gelar Indonesia AI Day 2024, Perkokoh Pemanfaatan AI untuk Berbagai Bidang
VIDEO: Supir Truk yang Tabrak Bocah di Tangerang Positif Narkoba
Tertua di Indonesia, Apa Itu Wayang Beber?
88 Nama Tarian dan Asal Daerahnya, Warisan Budaya Nusantara
Emosi Melania Trump Saat Pidato Kemenangan Donald Trump di Pilpres AS Dibongkar Asli Bahasa Tubuh
Klarifikasi Arafah Rianti Usai Dilabrak Tetangga Gegara Parkir Mobil
5 Pemain Jepang yang Bersinar Moncer di Liga Champion, Akan Jadi Lawan Tangguh Timnas Indonesia