Sandiaga Uno Temui Prabowo, Bahas Apa?

Sandiaga menganggap sosok Prabowo juga berperan penting dalam kemenangannya bersama Anies.

oleh Rezki Apriliya Iskandar diperbarui 30 Apr 2017, 21:24 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2017, 21:24 WIB
Pilkada DKI 2017
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo bersama Cagub dan Cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno saat memberikan sambutan untuk kemenangan hitung cepat suara Pilkada di kantor DPP Gerindra, Jakarta Selatan, Rabu (19/4). (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno kembali menemui Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto. Sandiaga pun mengaku mendapat beberapa pesan khusus dari pertemuannya dengan Prabowo.

"Tadi baru selesai untuk pertama kalinya saya bertemu Pak Prabowo setelah tanggal 19 April. Beliau mengingatkan, jangan kecewakan rakyat. Saya laporkan tadi juga bahwa kita sudah diketok KPUD kemarin, dia bilang integritas mesti dijaga," ujar Sandiaga usai pertemuan di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara No. IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (30/4/2017).

Dia mengatakan, Prabowo juga berpesan agar ketika memimpin Ibu Kota bersama Anies Baswedan tidak melukai hati rakyat. Program dari pemimpin sebelumnya yang sudah bagus, bisa dilanjitkan kembali.

"Yang sudah baik dijalankan oleh Pak Basuki, diteruskan dan diperbaiki," lanjut Sandiaga.

Sandiaga menganggap, sosok Prabowo juga berperan penting dalam kemenangannya bersama Anies.

"Saya nggak mau terkesan sudah terpilih terus jalan sendiri. Beliau yang mendorong kami, ya tentunya beliau juga harus dapat laporan pertama karena kemarin sudah ketok (rekapitulasi suara oleh KPUD DKI), saya lapor hari ini," Sandiaga menandaskan.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya