PKS Cabut Dukungan Riza - Marshel di Pilkada Tangsel, Ini Alasannya

Formulir persetujuan PKS B1 KWK berpindah dari Riza-Marshel kepada kader internal, Ruhamaben dan Shinta.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 26 Agu 2024, 16:52 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2024, 16:47 WIB
PKS
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyerahkan kepada Ruhamaben dan Shinta di Pilkada Kota Tangerang. (Liputan6.com/Pramita Tristiawati).

Liputan6.com, Jakarta - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara mengejutkan membuat gebrakan baru di Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Jika sebelumnya pada saat Konsolidasi Nasional di ICE BSD beberapa waktu lalu, dukungan diberikan kepada pasangan bakal calon Riza Patria dan Marshel Widianto, per hari ini, 26 Agustus 2024, formulir persetujuan partai B1 KWK, berpindah kepada kader internal, yakni Ruhamaben dan Shinta.

“Betul (pengalihan dukungan). Pada prinsipnya, PKS mengikuti arahan DPP saja,” ungkap Ketua PKS Kota Tangsel, Dadang Darmawan, saat dihubungi Liputan6.com, Senin (26/8/2024).

Bentuk restu tersebut diserahkan oleh DPP kepada Ruhamaben dan Shinta baru hari ini, sekitar pukul 13.00 Wib, di kantor pusat PKS, di Jakarta. “Baru tadi siang, jam 1, atau setengah 2. Bentuknya sudah B1 KWK, informasinya seperti itu,”ungkap Dadang.

Dengan diperolehnya dukungan tersebut, Dadang mengaku, pihaknya sudah cukup mengumpulkan dukungan untuk mendaftarkan kadernya maju di Pilkada Tangsel.

“Sudah cukup ya,” singkatnya.

Sementara di lain pihak, Ruhamaben pun membenarkan pihaknya diberikan mandat untuk maju di Pilkada Tangsel, bersama Shinta yang juga merupakan kader PKS.

“Iya betul, baru tadi malam keputusan DPP dan sudah menerima (form B1 KWK),” singkatnya.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebelumnya secara resmi memberikan formulir persetujuan atau B Parpol KWK kepada duet Ahmad Riza Patria dan komika Marshel Widianto sebagai pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Riza Patria dan Marshel menerima langsung formulir B Parpol KWK tersebut dari Presiden PKS Ahmad Syaikhu, dalam Konsolidasi Nasional Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Selasa (20/8/2024).

Marshel pun mengaku senang setelah resmi mendapat dukungan dari PKS. Itu berarti, sudah ada 3 partai politik pengusung yang akan mengantarkannya bersama Riza Patria mendaftar ke KPU Kota Tangsel, yakni PAN, Gerindra, dan PKS.

Marshel Merasa Terhormat

“Saya senang sekali merasa terhormat untuk saya dan bang Riza Patria. Di mana hari ini bukan rekom, tapi B1 KWK, itu berarti sudah pasti PKS mendukung langkah kami berdua di Tangsel,” tutur Marshel.

Selain itu, Marshel menggklaim akan ada partai politik lain yang bakal memberikan formulir persetujuannya dalam beberapa hari ke depan ini. Sehingga, dia semakin yakin dan mantap akan membawa Tangsel lebih ceria lagi, seperti slogannya.

“Bahkan lebih semangat lagi untuk membuat Tangsel lebih ceria. Cerdas, religious, inovatif dan amanah,” katanya.

Infografis Peluang Anies Baswedan dan Prediksi 3 Paslon Maju Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Peluang Anies Baswedan dan Prediksi 3 Paslon Maju Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya