Liputan6.com, Jakarta Kamar mandi merupakan salah satu ruangan di rumah yang paling sering digunakan oleh seluruh penghuni rumah. Namun sayangnya, tidak semua orang memiliki kamar mandi yang luas di rumahnya. Dan umumnya hal ini disebabkan karena ukuran luas rumah yang ‘minimalis’ sehingga memang tidak memungkinkan untuk membangun kamar mandi yang besar.
(Baca juga: Desain Kamar Mandi Ramah Anak)
Baca Juga
Namun sebenarnya Anda bisa membuat kamar mandi yang berukuran kecil jadi tampak lebih luas hanya dengan melakukan beberapa perubahan. Untuk itu simak tips dari Rumah.com berikut ini.
Advertisement
1. Pilih warna dinding yang tepat
Warna cat dinding memang bisa membuat perubahan pada ruangan di rumah. Pilih tone warna yang ringan seperti warna putih, kuning muda, atau krem agar kamar mandi terlihat luas. Selain pemilihan warna untuk dinding dan lantai, perhatikan juga detil lain yang ada di dalam kamar mandi seperti keset, perabotan, atau bahkan jenis lampu yang digunakan.
2. Hindari menggunakan warna kontras
Jika Anda ingin membuat kamar mandi terlihat luas, usahakan untuk memilih warna yang berada di dalam satu palette. Hindari pemilihan warna yang terlalu kontras seperti warna dinding yang terang dengan langit-langit yang gelap atau sebaliknya.
Namun jika Anda tetap ingin menambahkan warna kontras untuk membuat kesan modern, aplikasikan pada detil kecil seperti perabotan atau lemari kecil di atas wastafel.
3. Aksen vertikal
Salah satu cara lain untuk membuat kamar mandi terlihat luas dan tinggi adalah dengan menggunakan dekorasi dengan aksen vertikal. Anda bisa menggunakan wallpaper pada dinding kamar mandi dengan motif garis vertikal, misalnya.
Saat memilih wallpaper, perhatikan bahan yang digunakan karena beberapa di antaranya tidak tahan air atau tidak tahan uap panas.
4. Singkirkan barang yang tidak digunakan
Periksa kembali barang-barang yang berada di dalam kamar mandi, apakah semuanya benar-benar digunakan? Seperti perlengkapan untuk menata rambut atau handuk tambahan yang disediakan di dalam kamar mandi.
Kamar mandi akan terasa sempit bila hanya dipenuhi oleh barang-barang yang jarang digunakan. Singkirkan atau pindahkan barang tersebut ke tempat lain di luar kamar mandi.
5. Manfaatkan cahaya dari luar
Kamar mandi yang kecil dan gelap memang tidak terlalu nyaman. Jika memungkinkan, buat jendela pada salah satu sisi di bagian atas kamar mandi sehingga memungkinkan cahaya dari luar bisa masuk ke dalam.
Bila Anda memilih hanya akan menggunakan lampu bohlam pilih yang memproduksi cahaya lembut, dan hindari warna cahaya yang kuat seperti bohlam kuning.
6. Gantung sebuah cermin
Cermin adalah salah satu perabotan yang memang dikenal dapat memberikan efek ruangan jadi terlihat lebih luas. Gantungkan sebuah cermin yang cukup besar di dalam kamar mandi, dan letakan di tempat yang berhadapan dengan arah cahaya matahari masuk agar cermin bisa memantulkan cahaya ke seluruh ruangan.
Ingin beli rumah pada kisaran harga di bawah Rp500 jutaan? Simak aneka pilihannya di sini.
Foto: Pexels
Mita Agustina