Balkon Apartemen Terasa Gersang dan Membosankan? Tidak Lagi!

Jika balkon terlalu sempit, jangan harap bisa membawa kursi bahkan sofa ke balkon apartemen Anda. Cukup gunakan alas duduk lesehan.

oleh boyleonard diperbarui 12 Mei 2017, 18:45 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2017, 18:45 WIB
20170510-balkon apartemen terasa gersang? tidak lagi-rumahcom-boy
Jika balkon terlalu sempit, jangan harap bisa membawa kursi bahkan sofa ke balkon apartemen Anda. Cukup gunakan alas duduk lesehan.

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda tinggal di apartemen, tentunya tak ada ruang terbuka hijau alias halaman yang akan menjadi lokasi favorit Anda menikmati udara luar. Namun, tak berarti menghadirkan nuansa outdoor tak bisa dilakukan di apartemen.

Balkon menjadi area yang bisa Anda percantik agar Anda dapat menikmati pemandangan di luar. Agar lebih nyaman dan sejuk, percantik balkon Anda dengan trik dari Rumah.com berikut.

Tambahkan sofa kesayangan

Gunakan sofa kecil—boleh juga bean bag—untuk diletakkan di balkon. Agar sofa lebih menarik, tambahkan bantal-bantal kecil bermotif di atas sofa. Melihat nyamannya sofa, Anda pasti akan tertarik menikmati indahnya langit saat sore di balkon Anda. Tambahkan baki mungil sebagai tempat menikmati secangkir teh.

Sofa atau daybed khusus outdoor cocok diletakkan di balkon. 

Letakkan semua di bawah

Jika balkon terlalu sempit, jangan harap bisa membawa kursi bahkan sofa ke balkon apartemen Anda. Cukup gunakan alas duduk pendek—misalnya karpet atau bantal-bantal besar—dan tambahkan rug yang tebal, lengkap dengan selimut nyaman agar Anda tak menggigil saat suhu udara turun atau berangin.

Tak muat letakkan sofa? Bean bag solusinya.

Gunakan warna senada

Perindah balkon dengan warna-warna senada, misalnya untuk meja kecil dan kursi Anda bisa menggunakan kursi kayu. Lalu, tambahkan bantal dan karpet—tak perlu bercorak sama—yang memiliki nuansa warna yang senada, misalnya monokrom. Hal ini juga berlaku untuk pot gantung di balkon Anda.

Menggunakan warna-warna dan ornamen natural seperti kayu membuat balkon terasa lebih cozy.

(Simak juga: Tetap Sehat Bermukim di Apartemen Mungil)

Tambahkan lampu kecil

Menambahkan lampu-lampu LED mungil di pinggiran balkon akan membuat suasana balkon menjadi romantis. Cobalah matikan lampu balkon Anda dan nyalakan lampu kecil ini sebagai gantinya. Suasana balkon akan terasa lebih santai.

Anda juga bisa tambahkan lilin aroma terapi untuk membuat mood Anda tenang dan rileks. Dijamin, balkon akan menjadi lokasi tepat untuk yoga atau meditasi.

Lampu kecil bisa membuat suasana malam lebih romantis.

Kebun sayur mini

Suasana sedikit pedesaan bisa diciptakan di balkon mini Anda. Tanam sayuran atau tanaman bumbu seperti cabai, tomat, atau rosemary di dalam pot lalu letakkan di balkon. Untuk tempat duduk, Anda bisa menggunakan kotak atau boks kayu yang sudah dipercantik dengan dicat kembali.

Apartemen menjadi pilihan menarik bagi Anda yang masih berada di usia produktif. Letaknya yang relatif dekat dengan pusat kota memudahkan mobilitas Anda. Saat Anda sudah lebih matang dan mampu membeli rumah baru, Anda bisa menjualnya atau menyewanya.

Perlu diketahui, jika Anda membeli apartemen yang baru dibangun, harga jual kembali apartemen di lokasi strategis selalu lebih tinggi ketimbang harga belinya. Tertarik memiliki apartemen baru? Simak pilihannya dengan harga mulai Rp300 jutaan di sini!

Foto: houzz, hometalk

Rina Susanto

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya