Liputan6.com, Yogyakarta - Bahaya banjir, longsor, dan angin kencang masih mengancam wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sampai akhir tahun ini. Seiring dengan masih tingginya potensi curah hujan. Meskipun saat ini sudah masuk musim kemarau.
"Hujan berpotensi muncul mengingat kemarau basah dan setelah selesai akan berlanjut masuk musim hujan," ujar koordinator operasional Stasiun Klimatologi BMKG DIY Djoko Budiyono di Yogyakarta, Rabu (27/7/2016).
Ia mengimbau masyarakat yang tinggal di dataran tinggi dan bantaran sungai untuk menyiapkan lingkungannya sehingga dapat meminimalkan dampak bencana.
Djoko memprediksi, La Nina dengan kekuatan lemah sampai sedang bakal muncul pada Juli sampai September. La Nina adalah fenomena turunnya suhu muka laut di Samudera Pasifik. Akibat dari La Nina ini, hujan turun lebih banyak di Samudera Pasifik sebelah barat Australia dan Indonesia.
Curah hujan pada Juli sampai Agustus diprediksi meningkat menjadi 51-100 milimeter pada September nanti.
Untuk menentukan perkiraan datangnya musim penghujan, kata Djoko, seluruh kantor BMKG di setiap provinsi akan dikumpulkan dan menggelar rapat koordinasi.
"Sekitar September akan dirilis secara nasional perkiraan musim hujan," ucap Djoko.
Hujan Bakal Guyur Yogya Sepanjang Tahun Ini
Curah hujan pada Juli sampai Agustus diprediksi meningkat menjadi 51-100 milimeter pada September nanti.
Diperbarui 27 Jul 2016, 15:07 WIBDiterbitkan 27 Jul 2016, 15:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Sinopsis dan Fakta Menarik Until Dawn, Film Horor Adaptasi dari Video Game
Wahana Lucy Kirim Gambar Resolusi Tinggi Asteroid Donaldjohanson
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025
1.000 Lilin Duka untuk Paus Fransiskus di Taman Doa Kristus Raja Maumere
1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Ketua DPR: Negara Kehilangan Potensi SDM Berkualitas
Istri dan 2 Anaknya jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Sopir Truk Tebu Ini Dapat Umrah Gratis dari Gus Iqdam
Dapat Pasokan dari Madura, Oknum Perangkat Desa di Banyuwangi Jadi Pengedar Sabu
Cuaca Buruk, 3 Pesawat Batik Air dan Lion Air Tujuan Bandara Soekarno-Hatta Dialihkan Sementara ke Kertajati