Liputan6.com, Cianjur - Seratusan siswa Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyyah (MDTA) Nahdlatul Ummah, di Kecamatan Cipanas, Cianjur, Jawa Barat terpaksa menjalani proses belajar-mengajar berdesakan dalam satu ruang kelas. Sarana dan prasarana penunjang sekolah itu sangat minim.
Ketua Yayasan Pendidikan Islam Nahdlatul Ummah Cipanas, Jamiludin mengatakan, kegiatan pembelajaran sehari-hari pun kurang maksimal. Karena berdesakan, konsentrasi siswa terganggu.
"Kurang maksimalnya sarana dan prasarana pendidikan berdampak pada pembelajaran seperti halnya yang terjadi di yayasan kami ini, kurangnya ruang kelas membuat siswa harus berdesak-desakan sehingga konsentrasi siswa terganggu," kata Jamiludin di Sukabumi, Jabar, Senin (5/9/2016), dilansir Antara.
Dia menambahkan, minimnya bangku dan meja di setiap ruangan membuat satu bangku diisi lima orang. Bangku dan meja yang sudah tidak layak pakai masih dipaksakan untuk digunakan.
"Meskipun sarana dan pra sarana kurang, namun tidak mengurangi semangat siswa untuk belajar. terbukti dari tahun ke tahun siswa yang masuk terus bertambah," kata Jamiludin.
Dia berharap agar pemerintah daerah dapat memperhatikan sekolah-sekolah di wilayah tersebut. Sementara masih banyak yayasan pendidikan di wilayah tersebut yang belum mendapat bantuan dari pemerintah.
Di Sekolah Ini 100 Siswa Berdesakan dalam Satu Kelas
Karena minimnya fasilitas, satu bangku digunakan lima siswa sekolah di Jabar ini.
diperbarui 05 Sep 2016, 22:31 WIBDiterbitkan 05 Sep 2016, 22:31 WIB
Sebelumnya, siswa belajar dengan rasa khawatir karena atap yang rusak, ruang yang panas, lantai yang semula kotor, kini semua sudah berubah.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Digigit Kutu Kasur: Kenali Tanda dan Cara Mengatasinya
Pertamina Tawarkan Ruang Usaha di SPBU, Minat?
6 Potret Ultah ke-17 Brinette Anak Marcelino Lefrandt, Menawan Bergaun Merah
Ciri Hutan Hujan Tropis: Karakteristik Unik Ekosistem Tropis
Melalui Seni, Kabata Tanrasula Merajut Sejarah dan Identitas di Cape Town Afrika Selatan
Ciri Kanker Usus: Kenali Gejala dan Faktor Risiko untuk Deteksi Dini
Tujuan Lembaga Politik: Fungsi, Peran, dan Contohnya di Indonesia
Cerita Korban Penganiayaan Anak Bos Toko Roti Ditipu Pengacara hingga Jual Motor
7 Pesan Ali Bin Abi Thalib, Ketenangan Hati dan Akhlak
Menilik Dampak Kebijakan "Drill Baby, Drill" Donald Trump bagi Sektor Migas Indonesia
Sambut Natal 2024, Hublife Taman Anggrek Residences Undang Santa hingga Gelar Parade Kostum ke Mal
Admin Raja Film Pembajak Vidio Original Series Diringkus dan Jadi Tersangka