Tekad Teddy Besarkan Bintang, Lina Junior yang Bangkitkan Gairah Hidup

Teddy mengaku akan fokus membesarkan putrinya.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 12 Jan 2020, 18:00 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2020, 18:00 WIB
Teddy Pardiyana
Suami mendiang Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Liputan6.com, Bandung - Satu pekan berlalu, kepergian Lina Jubaedah, selaku suami Teddy Pardiyana masih menyisakan duka yang mendalam. Teddy mengungkap keinginan untuk membesarkan sang anak.

Seperti diketahui, usai bercerai dari komedian Sule, Lina menikah dengan Teddy pada Januari 2019. Hasil dari pernikahan itu, Teddy dan Lina dianugerahi seorang bayi perempuan yang diberi nama Delina Bintang Aura Putri.

Bintang sendiri dilahirkan pada 9 November 2019, artinya usia anak Teddy baru memasuki umur tiga bulan.

Sementara Lina meninggal pada Sabtu (4/1/2020). Sebelumnya, ibu kandung Rizky Febian itu memiliki riwayat penyakit lambung dan darah tinggi yang diduga menjadi penyebab kematiannya.

Ditemui usai menjalani pemeriksaan penyidik di Mapolrestabes Bandung, Sabtu (11/1/2020), Teddy mengaku akan fokus membesarkan Bintang.

"Rencana fokus ke si kecil, ngegedein gitu mendidik si kecil," ucapnya.

Teddy sendiri sudah tiga kali memenuhi panggilan polisi. Dia masih berstatus saksi atas laporan Rizky yang menyebut perihal dugaan kejanggalan kematian almarhum Lina.

"Insya Allah akan saya besarin. Tadinya itu sih sempat down pas nggak ada ibunya, terus lihat si kecil (saat dipanggil polisi) ya ini juga termasuk Lina junior makannya ada timbul harapan lagi," kata Teddy.


Dirawat oleh Bibi

Rumah Lina mantan istri Sule
Rumah Lina Jubaedah bersama suaminya Teddy Pardiyana di Jalan Neptunus Raya Kota Bandung. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Selama tiga kali menjalani pemeriksaan, Teddy menitipkan putrinya ke sanak keluarga. Putrinya itu tinggal di rumah Teddy di kawasan Neptunus Tengah, Marhahayu, Kota Bandung.

"Selama ini tetap di Neptunus. Dirawat sama bibi karena tinggalnya dekat, sekitar satu blok dari rumah. Saya titipin ke bibi kalau memang ada pemanggilan keluar seperti ini," ucapnya.

Teddy menambahkan, selama diperiksa penyidik dirinya tidak didampingi pengacara. Hal itu lantaran dirinya berstatus saksi

"Tidak (pakai pengacara). Karena saya di sini dipanggil masih sebagai saksi," katanya.


Tetap Jalin Komunikasi dengan Rizky

Rizky Febian
Anak silung Sule, Rizky Febian saat menghadiri pembongkaran makam dan autopsi mendiang ibunya, Lina Jubaedah. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Teddy mengatakan, hubungan dia dengan pihak keluarga Sule tetap terjalin dengan baik. Termasuk dengan anak sulung hasil pernikahan Sule dengan Lina, Rizky Febian.

"Komunikasi Alhamdulillah baik. A Iky (Rizky) juga sering nanyain kabar adiknya. Biasanya nanya, 'gimana kabarnya om, kangen dengan dede'. Waktu ketemu di pemindahan makam itu A Iky boleh gendong dede bayi nggak," tutur Teddy.

Simak video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya