Usai Laga Sengit Kontra RANS Cilegon FC, Persis Solo Fokus Hadapi 2 Laga Selanjutnya

Laga lanjutan liga 2 2021/2022 babak 8 besar di gelar Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Rabu malam (15/12/2021). Laga yang mempertemukan Persis Solo dan RANS Cilegon FC itu berakhir dengan skor 4:3 dan dipenuhi drama di lapangan.

oleh Dewi Divianta diperbarui 29 Des 2021, 16:43 WIB
Diterbitkan 18 Des 2021, 22:00 WIB
Foto: Adu Tajam Cristian Gonzales dan Beto Goncalves, Rans Cilegon FC Pecundangi Persis Solo 4-3 di Matchday Pertama Babak 8 Besar Liga 2
Pemain Persis Solo, Beto Goncalves meminta maaf kepada suporter usai ditaklukkan Rans Cilegon FC 3-4 dalam matchday pertama Grup X Babak 8 Besar Liga 2 2021/2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (15/12/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Bogor - Babak 8 besar Liga 2 2021/2022 antara Persis Solo melawan RANS Cilegon FC digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu malam (17/12/2021) dengan skor akhir 3:4. Dalam laga sengit itu, wasit harus berkali-kali mengeluarkan kartu.

Jala Wahyu Tri harus kebobolan di menit ke-10 yang dibobol oleh Christian Gonzales, dan berlanjut pada menit ke-24 dan 58, dalam waktu 25 menit pemain dengan sebutan El Loco itu hattrict menjebol gawang Persis Solo, sementara satu gol lainnya dari Rifal Lastori pada menit ke-11.

Tak mau kalah, pada menit ke-32 gantian pemain Persis Solo membobol gawang milik Kartika Ajie yang diciptakan oleh Alberto Goncalves. Hingga waktu turun minum skor masih 1-3. Pada awal babak kedua di menit 51 Goncalves kembali memperkecil ketertinggalan mengubah skor menjadi 2:3. Namun, pada menit ke-58 lagi-lagi El Loco melesatkan bola pada gawang Persis Solo, skor berubah menjadi 3:3.

Masih dalam pertandingan yang sengit, pada menit ke-78 Irfan Jauhari mencetak gol dan semakin memperkecil ketertinggalan kedudukan menjadi 3:4. Permainan Laskar Sambernyawa terus melakukan gempuran kepada para pemain RANS Cilegon FC, hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan sebanyak tujuh gol on side itu mampu tercipta dalam laga tersebut.

 

Simak video pilihan berikut ini:

Masih Tersisa Dua Laga Persis Solo

Foto: Melihat Uji Coba Kehadiran Suporter di Liga 2 Saat Persis Solo Vs Rans Cilegon FC
Suporter Persis Solo saat melawan Rans Cilegon FC pada laga babak 8 besar Grup X Liga 2 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (15/12/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Seperti diketahui ada beberapa gol yang dianulir hakim garis dengan dinyatakan offside.

Manager Persis Solo, Jacksen F Tiago mengaku tak percaya dengan hasil yang didapatkan oleh anak asuhannya yang harus ketinggalan 3 gol, bahkan dalam menit-menit pertama. 

"Kita awali pertandingan dengan cara di luar dugaan kita. Sampai menit 23 kita harus ketinggalan 3 gol," kata Jacksen di Bogor, Kamis (16/12/2021).

Meski begitu, Laskar Sambernyawa masih memiliki semangat untuk mengejar ketertinggalan, terlihat dalam gol balasan yang memperkecil ketertinggalan dan permainan pada babak kedua yang terlihat lebih greget dalam melakukan perlawanan.

"Anak-anak masih termotivasi untuk mengejar ketertinggalan, tapi ini bukan harinya Persis Solo," ucap dia.

Jacksen mengaku Persis Solo masih harus menjalani dua laga melawan Sriwijaya FC pada Hari Minggu (19/12/2021) dan Persiba Balikpapan di Stadion Wibawamukti Cikarang dalam babak 8 besar tersebut. Ia berharap sisa laga tersebut membawa Persis lolos fase berikutnya.

"Masih ada dua laga tersisa, jika kita bisa mendapat poin penuh kita bisa melaju pada babak selanjutnya," katanya.

Pada babak 8 besar grup RANS Cilegon FC memimpin dengan raihan 3 poin, disusul Sriwijaya Fc 3 poin, Persis Solo 0 poin, dan Persiba 0 poin. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya