Liputan6.com, Bandung - Lagu Bertaut saat ini tengah ramai dicari di internet. Hal tersebut berawal dari cuplikan Gempi, anak dari Gading Marten dan Gisel yang menonton Nadin Amizah dan menyanyikan lagu sang penyanyi.
Advertisement
Baca Juga
Advertisement
Terlihat Gempi sangat menghayati dan hafal lirik lagunya tersebut. Bahkan, warganet berkomentar gemas melihat Gempi.
Tidak sedikit juga yang terbawa perasaan karena lagu Bertaut sendiri mempunyai makna yang mendalam dari anak kepada sosok Ibu.
Lagu ini dirilis oleh Nadin Amizah pada 2020 lalu dan masih terkenal juga sampai saat ini. Bahkan video musiknya pun telah disaksikan oleh 33 juta penonton. Sebagai penyanyi indie, Nadin menjadi salah satu musisi yang sukses di Indonesia, meski usianya masih muda.
Biodata Nadin Amizah
Nadin Amizah adalah penyanyi kelahiran 28 Mei 2000 berasal dari Bandung, Jawa Barat. Biasa dipanggil Nadin.
Ia juga suka menulis lagu dan produktif sejak 2016. Beberapa lagu terkenal lainnya adalah lagu Amin Paling Serius hingga Seperti Tulang.
Nama Lengkap: Nadin Amizah
Tempat Lahir: Bandung, Jawa Barat
Tanggal Lahir: 28 Mei 2000
Akun Instagram: @cakecaine
Advertisement
Karier Bermusik
Nadin pada awal kariernya dikenal oleh masyarakat ketika masih SMA di mana pada 2017 lalu, ia berkolaborasi dengan Dipha Barus dalam menyanyikan lagu “All Good”.
Kolaborasi tersebut bahkan membawa keduanya panggung di acara besar Djakarta Warehouse Project.
Nadin tidak hanya berkolaborasi bersama Dipha Barus saja, namun juga dengan musisi lain seperti Adera dengan menyanyikan lagu “Beauty and the Beast” (2017), Matter Halo “Teralih” (2017), Sal Priadi “Amin Paling Serius” (2019), Yura Yunita, Sivia, dan Agatha Pricilla “Reflection” (2020), hingga Kunto Aji “Selaras” 2020.
Selalu membuat lagu single, Nadin akhirnya mempunyai album studio berjudul Selamat Ulang Tahun yang rilis dalam rangka ulang tahunnya yang ke 20 tahun, yaitu pada 20 Mei 2020. Dari label Sorai album ini dirilis dalam bentuk CD dan juga digital.
Penghargaan juga Nadin raih mulai dari lagu kolaborasinya bersama Dipha Barus yang memenangkan nominasi Karya Produksi Dance/Electronic Dance Terbaik 2017 dalam ajang penghargaan Anugerah Musik Indonesia.
Tidak hanya itu Nadin juga mendapatkan penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik-Terbaik dan Karya Produksi Folk/Country/Balada Terbaik 2019 dalam penghargaan Anugerah Musik Indonesia.
Lagu Bertaut ini juga bahkan memenangkan nominasi sebagai Karya Produksi Folk/Country/Balada Terbaik di penghargaan Anugerah Musik Indonesia pada 2020 dan albumnya tersebut bahkan masuk kedalam nominasi album terbaik-terbaik dan album pop terbaik.